Bocah di Madaya, Suriah yang melahap buah (Foto: AFP)
Bocah di Madaya, Suriah yang melahap buah (Foto: AFP)

Menlu Sebut Indonesia Siap Bantu Korban Kelaparan di Suriah

Sonya Michaella • 12 Januari 2016 16:28
medcom.id, Jakarta: Kelaparan yang dialami warga di Madaya, Suriah mengejutkan dunia. Indonesia pun menyatakan kesiapan untuk membantu.
 
"Selama sifatnya kemanusiaan, Indonesia pasti akan merespons dan membantu," ujar Menlu Retno Marsudi pada wawancara pers di Kementerian Luar Negeri RI setelah pertemuan bilateral dengan Menlu Singapura Vivian Balakrishnan, di Kantor Kementerian Luar Negeri, Jakarta Selasa (12/1/2015).
 
"Dan untuk Suriah, kita juga sudah berikan humanitarian assistance kita dalam bentuk dana, juga dana untuk pengungsi. Indonesia selalu memperhatikan masalah kemanusiaan," ungkap Menlu Retno.

Menurut laporan, banyak warga yang kelaparan hingga tewas di Madaya. Hal ini sangat ironis, mengingat Madaya letaknya hanya sekitar 50 kilometer dari Ibu Kota Suriah, Damaskus.
 
Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (DK PBB) langsung melakukan membahas kondisi ini. Ada yang menyebutkan bahwa warga Madaya sengaja dibiarkan kelaparan sebagai bagian dari taktik perang.
 
Sementara Dubes Suriah untuk PBB Bashar Ja'afari menyebutkan pemerintahnya berkomitmen untuk bekerja sama penuh untuk menjamin pasokan bantuan bagi Madaya. Dia menyebutkan tuduhan taktik melaparkan rakyat, merupakan informasi keliru yang dibuat-buat untuk merusak citra pemerintah.
 
Organisasi non-pemerintah Amnesti International menilai kelaparan di Madaya hanya satu dari banyak kasus serupa di Suriah, yang terjadi akibat perang sipil berkepanjangan antara pasukan rezim dengan pemberontak.
 
Gelombang pertama bantuan asing akhirnya mencapai Madaya. Warga Madaya menangis senang saat melihat konvoi truk bantuan yang memasuki jalanan tempat tinggal mereka.
 
Berdasarkan laporan kantor berita SANA, 65 truk berisi bantuan darurat telah memasuki Madaya dan dua kota lainnya yang dilanda hal serupa, yakni Foua dan Kefraya.
 
Menurut seorang sumber PBB kepada CNN, empat truk yang mengangkut makanan dan selimut masuk ke Madaya sekitar pukul 17:30 waktu Suriah. Sementara 44 truk sisanya, yang membawa obat-obatan dan pasokan lain, akan menyusul dalam waktu dekat.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(FJR)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan