"Serangan tersebut terjadi di kota Gakara dekat perbatasan Nigeria," kata sumber keamanan di wilayah tersebut yang enggan menyebutkan identitasnya, sebagaimana dilansir dari AFP, Sabtu 26 Agustus 2017.
Boko Haram menembak mati 15 dan menculik delapan orang yang tiga di antaranya kembali pada Jumat 25 Agustus 2017. Dan sebanyak 35 rumah dibakar dalam serangan yang terjadi sekitar pukul 11.00 waktu setempat.
Gakara hanya berjarak satu kilometer dari kota Kerawa di Nigeria, di mana kaum Boko Haram telah lama memegang kendali. Kekerasan tersebut bahkan telah menyebar ke negara tetangga Nigeria, Chad dan Kamerun.
Konflik delapan tahun oleh kelompok ini bertujuan untuk membangun sebuah kekhalifahan di Nigeria. Setidaknya 20.000 orang tewas dan 2,6 juta mengungsi, sehingga menciptakan salah satu bencana kemanusiaan utama di dunia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id