Dari pantauan reporter Metro TV Saikhu Baghowi, kemacetan terjadi cukup panjang. Bahkan banyak kendaraan yang menghentikan mesin karena tak bisa melaju sama sekali. Beberapa orang bahkan nekat turun dari kendaraan dan melanjutkan perjalanan dengan berjalan kaki menuju Mina.
Tragedi itu terjadi menjelang waktu Zuhur. Belum diketahui apakah ada warga Indonesia yang menjadi korban dalam kejadian tersebut.
Hingga berita ini dimuat, lebih 400 orang terluka dalam kejadian itu. Pemerintah Arab Saudi tengah menangani korban luka maupun tewas di lokasi kejadian.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News