Wakil Tetap RI untuk PBB di Jenewa, Hasan Kleib,(Foto: Kemenlu RI)
Wakil Tetap RI untuk PBB di Jenewa, Hasan Kleib,(Foto: Kemenlu RI)

Indonesia Paparkan Keberhasilan HAM di Aliansi Global

Sonya Michaella • 15 Februari 2019 20:06
Jenewa: Indonesia diundang dalam peluncuran inisiatif “Good Human Rights Stories” di Jenewa menjelang masa persidangan Dewan HAM ke-40. Di acara ini, Indonesia mempromosikan kondisi HAM negeri yang semakin baik.
 
“Keteguhan Indonesia pada demokrasi dan keberagaman pada hakekatnya berdasarkan pada kesetaraan dan persamaan hak dihadapan hukum, nilai-nilai perdamaian, dan ditujukan untuk kesejahteraan rakyat,” kata Wakil Tetap RI untuk PBB di Jenewa, Hasan Kleib, Jumat 15 Februari 2019.
 
"negara memiliki cerita keberhasilan dalam pemajuan dan perlindungan HAM yang penting untuk dibagi kepada negara-negara lain,” ungkap dia lagi.

Lebih lanjut, Dubes Hasan menekankan setelah 70 tahun diadopsinya Deklarasi Universal HAM, sudah seharusnya masyarakat internasional memperingati HAM dengan cara-cara yang lebih positif termasuk dengan berbagi kisah sukses dalam memenuhi dan melindungi HAM.
 
Di acara ini, ditayangkan pula video singkat mengenai demokrasi, pluralisme dan HAM yang berisikan perjalanan demokrasi Indonesia dan kisah kemajuan HAM Indonesia di tengah-tengah keberagaman sebagai sebuah jawaban untuk kehidupan HAM yang lebih baik.
 
Melalui kehadiran Indonesia di acara ini, Indonesia terus menunjukan kepemimpinannya di kawasan di bidang demokrasi dan HAM serta kerjasama efektifitas mekanisme HAM PBB menjadi rujukan bagi negara-negara lain untuk pemajuan dan perlindungan HAM di tingkat global.
 
Pengakuan tersebut tercermin juga dari kepercayaan yang diberikan pihak penyelenggara kepada Indonesia sebagai negara pertama diantara dua kelompok panelis dengan 11 wakil negara yang berbagai pengalaman dalam acara tersebut.
 
Selain Indonesia, acara peluncuran ini juga dihadiri oleh Komisaris Tinggi HAM PBB dan Presiden Dewan HAM, serta wakil-wakil dari negara Tunisia, Gambia, Uruguay, Selandia Baru, Burkina Faso, Argentina, Cape Verde, Norwegia, Georgia dan Korea Selatan.
 
Sejak awal, Indonesia telah terlibat dalam inisiatif yang diluncurkan Uni Eropa ini bersama 13 negara lainnya. "Good Human Rights Stories” merupakan suatu inisiatif aliansi global untuk HAM yang dimajukan oleh Uni Eropa dan sejumlah mitra negara termasuk Indonesia serta wakil LSM dan media internasional.
 
Inisiatif ini memajukan pendekatan baru dalam pemajuan dan perlindungan HAM berbasis pada keberhasilan dan upaya nyata negara di bidang HAM dan diharapkan memberikan inspirasi bagi negara lain.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(WAH)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan