Jesica Waller berada di tahun kedua program master dalam biologi kelautan. Dia mempelajari efek dari skenario perubahan iklim terhadap larva lobster.
Lobster merupakan hasil perikanan yang paling berharga di Maine. Foto milik Waller yang merupakan bayi lobster berusia 3 minggu merupakan salah satu dari ribuan foto yang ia telah ambil sebagai bagian dari penelitiannya. Demikian diberitakan Associated Press, Sabtu (27/2/2016).
Foto ini memenangkan penghargaan National Science Foundation media visual dan muncul di edisi terbaru majalah Popular Science.
Penghargaan ini dipilih oleh pembaca Popular Science dalam kategori kontes fotografi Vizzies tahunan, sebagai penghormatan terhadap media visual yang menyampaikan penelitian ilmiah. (Nabila Gita)
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News