Perwakilan Tetap Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) di Indonesia Anita Nirody (Foto: Marcheilla Ariesta/Metrotvnews.com).
Perwakilan Tetap Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) di Indonesia Anita Nirody (Foto: Marcheilla Ariesta/Metrotvnews.com).

PBB: Indonesia Pemain Global yang Berkontribusi bagi Perdamaian Dunia

Marcheilla Ariesta • 27 Oktober 2017 18:42
medcom.id, Jakarta: Perwakilan Tetap Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) di Indonesia Anita Nirody menuturkan Indonesia merupakan pemain global yang terus berkomitmen bagi perdamaian dunia. Hal ini terlihat dalam usaha-usaha perdamaian Indonesia di kancah internasional.
 
Anita menambahkan, Indonesia selama bertahun-tahun telah membuat kemajuan pembangunan yang luar biasa, yaitu sebagai salah satu dari 20 ekonomi terbesar dunia, pencipta dan pengekspor solusi pembangunan.
 
"Sebagai pemain global yang dinamis dan terus memberikan kontribusi signifikan terhadap perdamaian dan kemakmuran dunia," ujarnya dalam pembukaan seminar Building Indonesia's Civilian Capacity and Its Role in Sustaining Peace, yang diselenggarakan di Gedung Pancasila Kementerian Luar Negeri Indonesia, Jakarta, Jumat 27 Oktober 2017.
 
Menurut dia, dunia dewasa ini rapuh dan penuh konflik yang mengakibatkan lebih dari 65 juta orang mempertaruhkan nyawanya. Tak hanya kemiskinan, terorisme juga mengancam perdamaian dunia.
 
Konflik tersebut seharusnya membuat masyarakat dunia bersatu, bergandengan tangan untuk saling membangun dan menguatkan. 
 
"Berinvestasi lebih banyak untuk memberantas kemiskinan dan mengurangi ketidaksetaraan, membangun institusi yang dapat memberika layanan kepada masyarakat secara efektif, dan berkontribusi untuk menciptakan lapangan pekerjaan dan peluang kewirausahaan yang layak, terutama bagi kaum muda," serunya.
 
Partisipasi dari perempuan dan anak perempuan juga diperlukan, ujarnya, untuk menghasilkan pertumbuhan ekonomi yang lebih besar dan tinggi. Dia menuturkan jika partisipasi perempuan dalam pembangunan perdamaian membantu untuk menyelesaikan konflik.
 
Dia menghaturkan selamat kepada Menteri Luar Negeri Retno Marsudi yang mendapat penghargaan 'Agen Perubahan Wanita' dari PBB.
 
 
"Penghargaan itu mencerminkan usaha Anda dan beragam upaya Indonesia untuk mengejar pemberdayaan gender untuk pengembangan perdamaian dan keamanan, baik di tingkat global maupun di rumah," imbuhnya.
 
Anita mengungkapkan Indonesia telah memberikan contoh yang konsisten dalam mengimplementasikan pembangunan berkelanjutan yang tujuannya selaras dan mencerminkan rencana nasional dan prioritas nasional Indonesia.
 
Sebagai negara berpenghasilan menengah dan berkembang, Indonesia dianggap telah menjadi kontributor bagi solusi pembangunan dengan berfokus pada kerja sama selatan-selatan. Anita mengharapkan kerja sama lebih lanjut dengan Indonesia sebagai mitra terbaik PBB.

 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(FJR)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan