Tengku Maimun. (Foto: Bernama)
Tengku Maimun. (Foto: Bernama)

Tengku Maimun, Kepala Hakim Negara Wanita Pertama Malaysia

Sonya Michaella • 03 Mei 2019 06:07
Kuala Lumpur: Tengku Maimun Tuan Mat diangkat sebagai kepala hakim negara yang baru, menggantikan Richard Malanjum yang pensiun pada 12 April lalu. 
 
Pengangkatan ini sekaligus menjadikan Tengku Maimun wanita pertama di Malaysia yang memegang jabatan sebagai kepala hakim negara, per 2 Mei 2019.
 
Dilansir dari Malaysia Kini, Jumat 3 Mei 2019, penunjukan ini telah disetujui oleh Raja Malaysia Yang di-Pertuan Agong setelah menerima saran dan masukan dari Perdana Menteri Mahathir Mohamad, yang juga telah berkonsultasi dengan Dewan Penguasa.

Sebelum menjadi kepala hakim negara, Tengku Maimun pernah menjabat sebagai komisioner yudisial pada 2016, dan akhirnya diangkat menjadi hakim di Pengadilan Tinggi.
 
Dia kemudian dipromosikan ke Pengadilan Banding pada 2013 dan kemudian diangkat menjadi hakim Pengadilan Federal pada November 2018 lalu.
 
Menurut keterangan dari kantor PM Malaysia, upacara pengesahan akan disaksikan oleh Raja Malaysia dan juga dilaporkan ke Kepala Kantor Panitera Pengadilan Federal.

 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(WIL)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan