Duta Besar Kazakhstan untuk Indonesia Askhat Orazbay bersama wartawan (Foto: Fajar Nugraha/Metrotvnews.com).
Duta Besar Kazakhstan untuk Indonesia Askhat Orazbay bersama wartawan (Foto: Fajar Nugraha/Metrotvnews.com).

Presiden Kazakhstan Redistribusi Kekuasaan ke Parlemen

Fajar Nugraha • 02 Februari 2017 17:41
medcom.id, Jakarta: Presiden Kazakhstan Nursultan Nazarbayev menyerahkan sebagian kewenangannya kepada pihak parlemen dan pemerintah. 
 
Rancangan reformasi ini menurut pihak pemerintah Kazakhstan didasarkan atas perkembangan logis modern secara umum. 
 
"Presiden Nazarbayev menyerahkan beberapa kewenangannya kepada Parlemen dan pemerintah. Hal ini ditujukan sebagai bentuk demokrasi yang berada dalam sistem politik secara umum," ujar Duta Besar Kazakhstan untuk Indonesia Askhat Orazbay, saat ditemui wartawan, di Jakarta, Rabu (2/2/2017).
 
"Tetapi untuk fungsi strategis masih tetap dipegang oleh Presiden. Kepala negara juga akan berkonsentrasi dalam kebijakan luar negeri, keamanan dalam negeri dan kemampuan pertahanan dari Kazakhstan," tuturnya.
 
Menurut Orazbay, dengan perubahan ini peran Pemerintah dan Parlemen akan ditingkatkan. Rencana ini akan membuat sistem pemerintahan lebih efisien.
 
"Sekitar 40 wewenang yang akan dialihkan kepada pemerintah dan parlemen. Namun perubahan ini masih memerlukan persetujuan dari publik," ungkap Dubes Orazbay.
 
"Sejak 26 Januari hingga 26 Februari saat ini dibuka dengar pendapat dari publik. Warga akan memberikan pendapatnya dan akan ditentukan pada Maret mendatang," pungkasnya.
 
Beberapa perubahan akan terjadi terkait rencana reformasi ini, yang termasuk amandemen konstitusi. Perubahan itu seperti wewenang baru dari pihak parlemen.
 
Ini termasuk wewenang parlemen untuk melakukan negosiasi terhadap struktur dengan Pemerintah. Pengendalian Parlemen terhadap Pemerintah juga menyederhanakan prosedur mosi tidak percaya, mengenai Kabinet. Parlemen juga akan diberikan kewenangan besar terhadap pemerintah daerah.
 
Kewenangan Pemerintah terbaru termasuk anggota kabinet akan memiliki kekuasaan dan tanggung jawab untuk pengembangan sosial dan ekonomi di Kazakhstan. Izin dari program daerah pun akan dialihkan kepada Pemerintah.

 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(FJR)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan