Dekan Unhan Laksamana Muda Amarulla Octavian (kiri) dan mantan Kepala Staf Tentara Angkatan Laut India R.K. Dhowan selaku ketua National Maritime Foundation. Foto: Unhan
Dekan Unhan Laksamana Muda Amarulla Octavian (kiri) dan mantan Kepala Staf Tentara Angkatan Laut India R.K. Dhowan selaku ketua National Maritime Foundation. Foto: Unhan

Indonesia-India Tingkatkan Kerja Sama Maritim

Wandi Yusuf • 20 Juli 2017 06:05
medcom.id, New Delhi: Indonesia dan India terus meningkatkan kerja sama maritim. Peningkatan kerja sama berpijak pada kebijakan Poros Maritim Dunia yang dikembangkan Indonesia dan Act East India's Policy milik India.
 
"Ada empat kerja sama yang dibangun, yakni maritime security (keamanan maritim), safety of sea lanes of communication (keselamatan jalur laut), combating IUU Fishing (pemberantasan IUU Fishing), dan maritime industry (industri maritim)," kata Dekan Fakultas Manajemen Pertahanan (FMP) Universitas Pertahanan (Unhan) Laksamana Muda TNI Amarulla Octavian seperti dalam keterangan tertulis, Kamis 20 Juli 2017.
 
Octavian merupakan salah satu pembicara dalam seminar internasional bertema “India’s Act East and Indonesia’s Global Maritime Fulcrum: Exploring Potential for Future Cooperation” yang diselenggarakan di New Delhi, India, kemarin. Seminar membahas berbagai peluang menindaklanjuti pernyataan bersama (joint statement) Indonesia-India saat kunjungan Presiden Joko Widodo ke India pada Desember 2016.

Peserta seminar sepakat keempat bidang kerja sama maritim itu bisa menjaga stabilitas keamanan kawasan Asia Selatan dan Asia Tenggara, terutama di Samudra Hindia. Kerja sama ini juga diharapkan bisa meningkatkan kesejahteraan kedua negara.
 
Baca: Presiden Jokowi Bertemu 20 CEO Perusahaan India
 
Konsep kerja sama maritim yang ditawarkan bahkan langsung dimanfaatkan Prof. Baladas Ghosal dari University of Madras dan Prof. Simrit Kaur dari University of Delhi untuk dikaji secara ilmiah. "Nantinya akan direkomendasikan kepada pemerintah India," kata Octavian.
 
Seminar diselenggarakan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di New Delhi bekerja sama dengan National Maritime Foundation (NMF). Seminar ini menghadirkan pembicara dari Indonesia dan India. Peserta seminar terdiri dari para Duta Besar dan perwakilan seluruh negara anggota ASEAN, pejabat Angkatan Laut India, pejabat Indian Coast Guard, pejabat kementerian India, diplomat, dan akademisi.
 

 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(UWA)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan