Warga berjalan di jalanan yang retak akibat gempa bumi 7,8 SR pada Sabtu kemarin dan gempa susulan 6,7 SR di Kathmandu, Nepal, Minggu (26/4/2015) -- AFP / PRAKASH MATHEMA
Warga berjalan di jalanan yang retak akibat gempa bumi 7,8 SR pada Sabtu kemarin dan gempa susulan 6,7 SR di Kathmandu, Nepal, Minggu (26/4/2015) -- AFP / PRAKASH MATHEMA

Ini Daftar Nama dan Status 34 WNI di Nepal

Willy Haryono • 26 April 2015 17:40
medcom.id, Jakarta: Gempa bumi berkekuatan 7,8 Skala Richter yang mengguncang Nepal pada Sabtu kemarin telah menewaskan lebih dari 2.000 korban jiwa, dengan ribuan lainnya terluka. Jumlah korban diperkirakan masih akan terus bertambah.
 
Saat gempa terjadi, menurut data Kementerian Luar Negeri RI, terdapat 34 Warga Negara Indonesia (WNI). Sebanyak 18 WNI itu berstatus menetap di Nepal, sementara 16 lainnya hanya berkunjung. 
 
Sebanyak 17 dari mereka sudah terkonfirmasi dalam keadaan selamat, sementara sisanya masih belum diketahui karena buruknya jaringan komunikasi di Nepal. 

Berikut nama serta status 34 WNI di Nepal berdasarkan rilis yang diterima Metrotvnews.com, Minggu (26/4/2015). 
 
Nomor 1 - 18 adalah WNI yg menetap di Nepal. 
 
1. Diah Ismaya, status: baik
2. Winarti Karyono, status:  baik
3. Ari Isyanawati, status: belum daoat dihubungi (BD)
4. Samini, status: baik
5. Evi Nurlaila Ana, status: baik
6. Fitri Rosdiana, status: teridentifikasi selamat
7. Freddy Lawrens, status: BD
8. Grace Tarigan, status: BD
9. Aprieri Dwi, status: teridentifikasi selamat
10. Maria E. Putuhena, status: BD
11. Toyibah, status: BD
12. Maya Apriyani, status: BD
13. Ariani Hasanah, status: baik
14. Ni Putu Purniawati, status: sedang berada di luar negeri
15. Parsiah Majudi, status: BD
16. Purwanti, status: BD
17. Samini, status: BD
18. Wayan Kushle, status: baik
 
Nomor 19-34 adalah WNI berstatus pengunjung:
 
19. Ahmad Taufan Damanik, ASEAN ACWC, status: sedang diklarifikasi
20. Esther Indriani, World Vision, status: baik
21. Laura Hukom, World Vision, status: baik
22. Dhiana Anggraeni, World Vision, status: baik
23. Emmy Lucy, World Vision, status: baik
24. Tessy Ananditya, treking di Annapurna, status: BD
25. Sapta Hudaya, treking di Annapurna, status: BD
26. Alma Parahita, Taruna Hiking Club, status: BD
27. Kadek Andana, Taruna Hiking Club, status: BD
28. Jeroen, Taruna Hiking Club, status: BD
29. Nuri Arunbiati, info melalui FB, kondisi baik
30. Virgo Dirgantara, operator oleh Himalaya Guides, status: BD, diperkirakan berada di Lobuche
31. Handri Ramdhani, operator oleh Himalaya Guides, status: BD, diperkirakan berada di Lobuche
32. Nicko Ronny, operator oleh Himalaya Guides, status: BD, diperkirakan berada di Lobuche
33. Ong Kim Han, status: baik
34. Yanti, status: baik
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(WIL)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan