Gempa meruntuhkan sebuah hotel di Taiwan. (AFP/Paul Yang)
Gempa meruntuhkan sebuah hotel di Taiwan. (AFP/Paul Yang)

Taiwan Diguncang Gempa 6,4 SR

Intan Yunelia • 07 Februari 2018 03:49
Taiwan: Gempa berkekuatan 6,4 skala ritchter menyebabkan sebuah hotel di pantai timur Taiwai runtuh. Gempa terjadi pada Selasa 6 Februari 2018, sekitar pukul 23.50 waktu setempat. Titik gempa berada di sekitar 21 kilometer timur laut Hualien, menurut Survei Geologi Amerika Serikat.
 
Dalam insiden tersebut, dilaporkan ada 30 orang terjebak di dalam runtuhan hotel. Sementara lainnya, masih berusaha menyelamatkan diri. 
 
“Dan bangunan lain roboh dan rusak dan orang-orang terjebak didalamnya ” kata Badan Pemadam Kebakaran Nasional Taiwan, melansir AFP, Rabu 7 Februari 2018.

Selain hotel, juga ada empat bangunan yang roboh. Akibat gempa yang meruntuhkan bangunan hotel, jalan dipenuhi oleh runtuhan bangunan. Retakan jalan pun terdapat di sepanjang jalan raya. 
 
Kota Hualien yang merupakan pusat gempa merupakan salah satu pusat wisata paling popular di Taiwan, terletak di pantai timur dekat dengan taroko George yang sangat populer di Taiwan.
 
Presiden Taiwan Tsai Ing-Wen mengatakan, penyelematan di sekitar pulau segera dilakukan. “Kami akan memberikan bantuan secepat mungkin,” katanya.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(LDS)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan