Presiden Joko Widodo saat konferensi pers di Labuan Bajo. Foto: BPMI Setpres
Presiden Joko Widodo saat konferensi pers di Labuan Bajo. Foto: BPMI Setpres

Pertama Kali Hadir di KTT ASEAN, Ini Janji Jokowi ke Timor Leste

Marcheilla Ariesta • 09 Mei 2023 17:38
Labuan Bajo: Presiden Joko Widodo berjanji, selama keketuaan Indonesia, roadmap Timor Leste untuk menjadi anggota penuh ASEAN akan disepakati. Janji ini diberikan kepada Perdana Menteri Timor Leste Taur Matan Ruak.
 
Keduanya bertemu dalam pertemuan bilateral jelang KTT ke-42 ASEAN di Labuan Bajo, NTT.
 
"Presiden menyampaikan, selama keketuaan Indonesia di ASEAN ini, roadmap Timor Leste agar menjadi anggota penuh akan disepakati," kata Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi dalam jumpa pers virtual, Selasa, 9 Mei 2023.
Retno mengatakan, Presiden Jokowi mengharapkan Timor Leste dapat segera memenuhi kriteria yang ada di roadmap yang akan diadopsi.
 
Baca: Timor Leste untuk Pertama Kali Hadiri KTT ASEAN.

 
Selain itu, kedua pemimpin juga membahas mengenai kerja sama ekonomi kedua negara, khususnya di wilayah perbatasan.
 
Menindaklanjuti pembahasan di Jakarta beberapa waktu lalu, kedua pemimpin sepakat membentuk joint working group untuk mempersiapkan pengembangan kawasan ekonomi di perbatasan.
 
"Kita melihat semakin banyaknya investasi, oleh karena itu Indonesia mengusulkan agar bilateral investment treaty dapat segera mulai dibahas," kata Retno.
 
Ia menambahkan, Presiden Jokowi juga mengingatkan terkait dengan penyelesaian batas darat Indonesia-Timor Leste.
 
Dalam pertemuan ini, Presiden Jokowi juga mengucapkan selamat datang dan selamat bergabung untuk pertama kalinya pada Timor Leste dalam KTT ASEAN.
 

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun Google News Medcom.id
 
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id

(FJR)




LEAVE A COMMENT
LOADING

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif