Menteri Luar Negeri Retno Marsudi umumkan Indonesia terpilih kembali menjadi anggota Dewan HAM PBB periode 2024-2026. (Youtube MOFA RI)
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi umumkan Indonesia terpilih kembali menjadi anggota Dewan HAM PBB periode 2024-2026. (Youtube MOFA RI)

Jadi Anggota Dewan HAM PBB Lagi, Indonesia Raih Suara Tertinggi

Marcheilla Ariesta • 11 Oktober 2023 12:05
Jakarta: Indonesia kembali menjadi anggota Dewan Hak Asasi Manusia untuk periode 2024-2026. Untuk pemilihan kali ini, Indonesia meraih suara tertinggi.
 
"Indonesia memperoleh suara tertinggi, saya ulangi suara tertinggi dibanding suara yang diperoleh negara lain yang sama-sama terpilih sebagai anggota Dewan HAM untuk periode 2024-2026," kata Menteri Luar Negeri Retno Marsudi dalam pernyataan pers virtual, Rabu, 11 Oktober 2023.
 
Indonesia memperoleh 186 suara dari keseluruhan 192 suara. Dari wilayah Asia Pasifik, kata Retno, Indonesia 186 suara, Kuwait 183, Jepang 175 dan Tiongkok 154.

"Angka perolehan suara ini, juga merupakan suara tertinggi yang pernah diperoleh Indonesia sepanjang sejarah pencalonan Indonesia di Dewan HAM PBB," lanjut dia.
 
Indonesia sudah enam kali terpilih menjadi anggota Dewan HAM PBB. Pertama pada periode 2006-2007, 2007-2010, 2011-2014, 2015-2017, 2020-2022, dan saat ini, 2024-2026.
 
Menurut Retno, dengan pencapaian ini merupakan wujud kepercayaan yang diberikan bagi Indonesia untuk terus dapat berkontribusi bagi pemajuan dan perlindungan HAM.
 
Tema keanggotaan Indonesia di Dewan HAM kali ini adalah 'Inclusive Partnership for Humanity'.
 
Baca juga: Selamat! Indonesia Kembali Jadi Anggota Dewan HAM PBB Periode 2024-2026
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(FJR)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan