Pada pertemuan ini Menhan Prabowo mengajak menteri pertahanan negara-negara ASEAN untuk mengesampingkan perbedaan dan bekerja bahu-membahu dalam menjaga kepentingan ASEAN.
“Kita tidak boleh membiarkan kekuatan luar memecah belah ASEAN dan menyeret kita ke dalam persaingan mereka. Masa depan ASEAN dan rakyat kita ada di pundak kita. Saya yakin, kita semua memiliki pandangan yang sama bahwa kita menginginkan perdamaian dan bukan konflik, kerja sama daripada persaingan,” tegas Menhan Prabowo, seperti dikutip dari situs Kemhan.go.id, Kamis 23 Juni 2022.
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
Pada pertemuan yang dipimpin oleh Ketua ADMM Kamboja sebagai Chairman of the meeting, Deputi Prime Minister, Menteri Pertahanan Kamboja, Samdech Pichey Sena Tea Banh dan diikuti oleh menteri pertahanan negara-negara ASEAN ini, Menhan Prabowo kembali menyerukan tentang nilai strategis dari ASEAN sebagai salah satu arsitektur keamanan regional yang berkontribusi pada pemeliharaan perdamaian, keamanan dan stabilitas.
Prabowo juga menekankan pentingnya menjaga sentralitas ASEAN di tengah-tengah persaingan kekuatan besar di kawasan.