Ia mengisyaratkan kemungkinan penerapan tarif impor tambahan kepada negara-negara yang tidak mendukung langkah Amerika Serikat untuk mencaplok wilayah tersebut.
Ancaman itu disampaikan Trump dalam sebuah acara terkait layanan kesehatan pada Jumat, 16 Januari 2026 waktu setempat.
Dalam kesempatan itu, ia juga menyinggung kebijakan tarif yang selama ini diterapkannya dinilai efektif mendorong negara lain menurunkan harga obat-obatan di Amerika Serikat.
| Baca juga: Apa Istimewanya Greenland hingga Trump Ngotot Ingin Menguasainya? |
Ancaman tarif impor tambahan
Dalam pernyataannya, Trump secara terbuka mengaitkan dukungan terhadap rencana penguasaan Greenland dengan kebijakan tarif perdagangan."Saya mungkin akan mengenakan tarif terhadap negara-negara lain jika mereka tidak mendukung soal Greenland, karena kami membutuhkan Greenland untuk keamanan nasional,” kata dia dilansir Antara, Sabtu, 17 Januari 2026.
"Jadi, saya mungkin akan melakukannya," imbuhnya.
Greenland dinilai penting bagi keamanan AS
Trump menegaskan keinginannya untuk menguasai Greenland didasari alasan strategis. Pulau terbesar di dunia yang merupakan wilayah otonomi Denmark itu dinilai memiliki posisi penting sekaligus kaya akan sumber daya alam.Menurut Trump, meningkatnya kehadiran Tiongkok dan Rusia di kawasan Arktik menjadi salah satu faktor utama yang mendorong Amerika Serikat memandang Greenland sebagai bagian penting dari kepentingan keamanan nasional AS.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News