"Dari sisa-sisa (tulang) yang ditemukan, setidaknya ada 166 mayat," kata Jaksa Negara Jorge Winkler, dilansir dari laman AFP, Jumat 7 September 2018.
Makam tersebut terletak di pusat Veracruz, namun pihak berwenang tak memberikan detil lokasi lengkap untuk alasan keamanan. Mereka mengatakan ahli forensik masih bekerja di lokasi.
Winkler mengatakan para penyelidik juga menemukan 200 barang pakaian, 144 KTP dan barang-barang pribadi lainnya sejak penggalian dimulai pada 8 Agustus lalu. Seorang sumber menuturkan kepada pihak berwenang bahwa ratusan orang dimakamkan di tempat tersebut.
"Pihak berwenang telah menggunakan pesawat tak berawak dan radar penembus tanah untuk membantu petugasnya menemukan mayat-mayat tersebut," imbuh dia.
Meksiko dilanda gelombang kekerasan sejak mengerahkan pasukan memerangi kartel narkoba di negara itu pada 2006. Sejak saat itu, lebih dari 200 ribu orang dibunuh, termasuk 28.702 tahun lalu.
Sementara 37 ribu orang dilaporkan hilang oleh keluarganya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id