"Ya, mengurus dua bayi itu melelahkan, tapi juga luar biasa. Dan saya sering harus terbangun tengah malam," kata Thicke, mengutip ETonline.
Selain itu, Thicke mengatakan, kehadiran dua anaknya Lola Alain Thicke (2) dan Mia Love (1) dapat mengubah hidupnya. Penyanyi 42 tahun ini mengaku menjadi lebih sering menghabiskan waktu di rumah bersama keluarga.
"Sekarang saya fokus untuk memberikan quality time bersama mereka," sambung Thicke.
Sayangnya, Thicke sebentar lagi mesti berpisah cukup lama dengan kedua anaknya. Pasalnya penyanyi Blurred Lines itu akan menyelenggarakan tur panjang bulan Oktober.
"Ya, dan saya akan melakukan tur setelah bertahun-tahun tidak melakukan itu. Akan sulit pasti jauh dari mereka," tandasnya.
Robin Thicke resmi melamar kekasihnya, April Love Geary, pada Desember 2018, setelah menjalin hubungan selama tiga tahun. Mereka telah memiliki dua orang anak Lola Alain Thicke (2) dan Mia Love (1).
Cek Berita dan Artikel yang lain di
                    Google News
                
            Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id