Justin dan Hailey Bieber menyampaikan kabar ini melalui unggahan di Instagram pribadinya. Mereka mengunggah foto kaki bayinya. Pasangan selebritas ini juga mengumumkan nama anak mereka, yakni Jack Blues Bieber.
“WELCOME HOME. JACK BLUES BIEBER,” tulis Justin Bieber di akunya @justinbieber, dikutip Jumat, 23 Agustus 2024. Sebuah emoji beruang dibubuhkan di akhir nama sang bayi.

Jack Blues Bieber, anak Justin Bieber dan Hailey Bieber. Foto: Instagram
Baca juga: Justin Bieber Unggah Foto Nangis Usai Diisukan Cerai, Penggemar Khawatir |
Ucapan selamat lantas diberikan oleh ibunda musisi berusia 30 tahun itu, Pattie Mallette, melalui akun media sosial X pribadinya. Ia mengungkapkan rasa sayangnya kepada sang cucu.
“CONGRATULATION @justinbieber & Hailey. I LOVE YOU FOREVER BABY JACK!!” cuit @pattiemallette.
Baca juga: Justin Bieber Dibayar Rp162 Miliar Tampil di Pesta Pranikah Anant Ambani |
Hailey dan Justin Bieber pertama kali bertemu pada 2009. Saat itu, keduanya dikenalkan oleh ayah Hailey, Stephen Baldwin. Namun, keduanya tidak menjalin hubungan romantis hingga tahun 2015.
Justin dan Hailey baru mengonfirmasi hubungan mereka pada awal tahun 2016, lalu putus di tahun yang sama. Dua tahun setelahnya, Hailey dan Justin kembali dilaporkan memiliki hubungan romantis. Pasangan ini lalu menikah pada tahun 2018.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id