Konser Lauv di Indonesia Ditunda hingga September 2021
Konser Lauv di Indonesia Ditunda hingga September 2021

Konser Lauv di Indonesia Ditunda hingga September 2021

Cecylia Rura • 11 Juni 2020 14:51
Jakarta: AEG Presents Asia, PK Entertainment, dan Sound Rhythm merilis pernyataan resmi konser Lauv di Jakarta diundur menjadi 14 September 2021. Sejatinya konser dari How I'm Feeling World Tour ini digelar pada 27 Juni 2020 di Istora Senayan Jakarta.
 
"PK Entertainment, AEG Presents Asia, dan Sound Rhythm serta pihak manajemen secara resmi melalui siaran pers ini mengumumkan bahwa konser Lauv di Jakarta tahun ini tidak jadi diselenggarakan dan ditunda ke tahun depan," kata Harry Sudarma, Director PK Entertainment dalam keterangan resmi, Kamis 11 Juni 2020.
 
"Bagi kami, faktor kesehatan, keselamatan para penonton dan pihak artis serta segenap tim yang bertugas adalah yang paling utama mengingat situasi global pandemi yang terjadi saat ini," kata Harry Sudarma.

Dalam siaran resmi, disebutkan tiket yang telah terbeli dapat digunakan untuk masuk dalam konser Lauv pada 14 September 2021. Bagi pemegang tiket yang ingin melakukan refund dapat menghubungi promotor.
 
"Apabila tiket konser yang telah dibeli ingin refund, silakan untuk mengajukan permohonan 'refund' melalui link yang ada di bio pada laman Instagram @pkentertainment.id sebelum tanggal 15 Juli 2020, terima kasih atas perhatiannya dan sampai jumpa di konser Lauv di Jakarta tahun depan," tutup Harry.
 
Sebelum konser Lauv pada Juni 2020 dibatalkan karena pandemi Covid-19, konser Lauv sempat dijadwalkan pada 24 Mei 2019 di Tennis Indoor Senayan. Namun, rencana itu batal lantaran adanya kerusuhan yang terjadi pada 21-22 Mei 2019 di Jakarta.
 
 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(ELG)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan