TWICE (Foto: Instagram @twicetagram)
TWICE (Foto: Instagram @twicetagram)

Taylor Swift hingga TWICE, Ini 8 Musisi yang Rilis Album Baru Bulan Oktober

Elang Riki Yanuar • 11 Oktober 2025 07:00
Jakarta: Meski sudah berada di penghujung tahun 2025, semangat para musisi untuk meramaikan industri musik tak pernah padam. Pada bulan Halloween ini, tercatat sudah ada beberapa nama musisi yang menjadwalkan perilisan album terbarunya.
 
Genre album musik yang rilis pada Oktober 2025 sangat beragam. Sobat Medcom bisa mendengar alunan musik pop, rock, hingga R&B sepanjang bulan ini. Tidak perlu bingung menentukan soundtrack harianmu selama bulan ini.

Berikut musisi yang rilis album baru Oktober 2025!

1. Taylor Swift - The Life of a Showgirl (3 Oktober)

Taylor Swift hingga TWICE, Ini 8 Musisi yang Rilis Album Baru Bulan Oktober
Taylor Swift telah merilis album studio ke-12 bertajuk The Life of a Showgirl sejak 3 Oktober lalu. Album ini kemudian memecahkan berbagai rekor seperti album dalan trek yang paling banyak didengar dalam sehari meski umurnya belum 12 jam. 
 
Baca Juga :

Album Baru Taylor Swift Pecahkan Berbagai Rekor


Album ini dalam banyak hal merupakan ungkapan cinta Swift terhadap hubungannya dengan Kelce, yang dimulai setelah ia mencoba mendekatinya tanpa berhasil selama salah satu konser tur Eras-nya.

Album ini memiliki 12 trek dengan total durasi 41 menit 45 detik. Salah satu trek album ini merupakan kolaborasi antara Taylor Swift dan Sabrina Carpenter: “The Life of a Showgirl (feat. Sabrina Carpenter)”.

2. Calum Scott - Avenoir (10 Oktober)

Taylor Swift hingga TWICE, Ini 8 Musisi yang Rilis Album Baru Bulan Oktober
Avenoir akan menjadi album studio ketiga dari Calum Scott. Salah satu lagu populernya adalah “You Are The Reason” yang sudah diputar lebih dari 1 miliar kali di platform Spotify. Pada tahun 2024, Calum Scott sempat datang ke Jakarta sebagai pembuka untuk Konser Ed Sheeran.
 
Musisi asal Inggris ini memulai karier melalui ajang kompetisi Britain's Got Talent, ketika ia mendapatkan Golden Buzzer dari dewan juri. Saat itu, ia membawakan lagu “Dancing On My Own” versinya. Album ini berbicara tentang penyesalan dan kesedihan, serta cinta yang tak lekang oleh waktu; sebuah keinginan untuk menjalani hidup sepenuhnya.
 
Album ini terdiri dari 14 trek. 7 dari 14 lagu yang sudah dirilis menjelas keluarnya album Avenoir, termasuk trek terakhir yang merupakan kolaborasinya dengan Alm. Whitney Houston berjudul “I Wanna Dance With Somebody (Who Loves Me)”.

3. Khalid - after the sun goes down (10 Oktober)

Taylor Swift hingga TWICE, Ini 8 Musisi yang Rilis Album Baru Bulan Oktober
Album ini menandakan album studio keempat Khalid sejak debut pada 2016. Musisi berusia 27 tahun ini juga pernah merilis lagu populernya berjudul “Young Dumb & Broke” dengan album debut American Teen.
 
After the sun goes down mengeksplorasi tema cinta, pencarian jati diri, keterbukaan, dan rasa bebas. Album ini pun menandakan era baru dari Khalid. 
 
Album ini direncanakan terdiri dari 17 trek dan tiga di antaranya sudah bisa didengar di platform Spotify. Judul-judul lagu ini belum ada yang dibeberkan selain “in plain sight”, “out of body”, dan “nobody (makes me feel)”. Total durasi diperkirakan sekitar 52 menit.

4. LANY - Soft (10 Oktober)

Taylor Swift hingga TWICE, Ini 8 Musisi yang Rilis Album Baru Bulan Oktober
LANY akan merilis album studio ke-6, Soft, minggu depan. Duo rock alternatif ini sudah debut sejak 2017. Salah satu lagu terpopulernya adalah “Mean It”, kolaborasi dengan LAUV yang diputar sebanyak 500 juta kali di platform Spotify.
 
Soft terinspirasi dari kecelakaan fatal yang hampir mengambil nyawa vokalis Lany, Paul Klein pada tahun 2024. Album ini menjadi cara Paul untuk tetap rentan secara emosional meskipun tekanan dunia mengeraskannya, mengeksplorasi tema kekerasan fisik dengan keterbukaan emosional melalui lirik yang introspektif. 
 
Album ini terdiri dari 10 trek dengan total durasi sekitar 34 menit. 2 dari 10 lagunya sudah dirilis: “Know You Naked” dan “Last Forever”.

5. TWICE - TEN: The Story Goes On (10 Oktober)

Taylor Swift hingga TWICE, Ini 8 Musisi yang Rilis Album Baru Bulan Oktober
Album TEN: The Story Goes On adalah album spesial dari grup K-Pop TWICE yang dijadwalkan rilis pada 10 Oktober. Album ini dibuat dalam rangka perayaan 10 tahun TWICE.
 
Album ini mencakup medley lagu-lagu andalan, yang dirilis pada akhir September 2025, dan juga disertai dengan serial komedi situasi orisinal TWICE. Dengan total 10 lagu, album ini menampilkan lagu-lagu berjudul "ME+YOU", "MEEEEEE" (Nayeon), "FIX A DRINK" (Jeongyeon), dan lagu-lagu solo dari masing-masing anggota selama durasi 30 menit.
 
Baca Juga :

TWICE Siapkan Album Baru untuk Rayakan 10 Tahun Debut

6. All Time Low - Everyone's Talking! (17 Oktober)

Taylor Swift hingga TWICE, Ini 8 Musisi yang Rilis Album Baru Bulan Oktober
Everyone’s Talking akan menjadi album studio ke-10 dari band rock Amerika Serikat All Time Low. Album ini juga menjadi pengiring tur terbaru mereka. All Time Low debut pada tahun 2003 dan salah satu lagu populer mereka adalah “Dear Maria, Count Me In”.
 
Album dan tur All Time Low, Everyone's Talking!, bercerita tentang pengalaman band ini, termasuk perjuangan pribadi, sifat memecah belah diskursus internet, dan kegembiraan seputar musik mereka.
 
Everyone’s Talking! sudah merilis 4 dari 15 trek album ini. Total durasi album ini sekitar 45 menit.  All Time Low juga melakukan kolaborasi dengan beberapa artis di album Everyone’s Talking!.

7. The Last Dinner Party - From The Pyre (17 Oktober)

Taylor Swift hingga TWICE, Ini 8 Musisi yang Rilis Album Baru Bulan Oktober
Band rock indie berisi perempuan asal London, Inggris akan merilis album studio kedua bertajuk From The Pyre pada 17 Oktober. 
 
Band ini mengatakan bahwa lagu-lagu dari album ini "memiliki karakter yang kuat namun tetap personal," dan menambahkan bahwa album ini dimaksudkan untuk menjadi "sedikit lebih gelap, lebih mentah, dan lebih membumi" dibandingkan dengan album sebelumnya, Prelude to Ecstasy.
 
From The Pyre terdiri dari 10 lagu yang dinyanyikan oleh band itu secara tunggal. 3 dari 10 lagu sudah bisa didengarkan di platform Spotify. Total durasi album ini adalah sekitar 43 menit.

8. Demi Lovato - It's Not That Deep (24 Oktober)

Taylor Swift hingga TWICE, Ini 8 Musisi yang Rilis Album Baru Bulan Oktober
Musisi Camp Rock ini akan kembali mengeluarkan album setelah dua tahun. It’s Not That Deep akan menjadi album studio Demi Lovato ke-9.
 
Album ini akan mengembalikan suara dance-pop yang tercampur di seluruh rekaman hit Demi sebelumnya dan membawa energi perayaan tentang mengambil kendali penuh sambil melepaskan hambatan.
 
Album ini terdiri dari 11 lagu, dua di antaranya sudah bisa diputar melalui layanan musik digital Spotify.
 
(Nyimas Ratu Intan Harleysha)
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(ELG)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan