Lafaz Allah dan Masjid di Waterbom Korea 2025 (Foto: Instagram/big_talk kiki/redlong_funny)
Lafaz Allah dan Masjid di Waterbom Korea 2025 (Foto: Instagram/big_talk kiki/redlong_funny)

Tarian "Like Jennie" Berlatar Masjid dan Lafaz Allah di Waterbomb Korea 2025 Bikin Geger!

Rafi Alvirtyantoro • 08 Juli 2025 12:40
Jakarta: Festival musik Waterbomb Korea 2025 menjadi sorotan setelah salah satu penampilannya menggunakan latar belakang masjid dan lafaz Allah.
 
Dalam video yang beredar di media sosial, terlihat komedian Lee Su-ji tampil di atas panggung dengan iringan musik lagu “like JENNIE” yang dibawakan oleh seorang disjoki (DJ). Para penonton yang hadir terlihat antusias melihatnya menari di atas panggung.
 
Meski begitu, penampilan tersebut menuai kecaman dari warganet, khususnya Indonesia, setelah mengetahui adanya gambar masjid, ka'bah, hingga tulisan lafaz Allah pada bagian latar belakang panggungnya. Penampilan Lee Su-ji di Waterbomb Korea pun dengan cepat menuai kontroversi. 

“Sangat tidak pantas menggunakan atribut keagamaan seperti lafaz Allah dan simbol masjid dalam sebuah pertunjukan di acara Waterbomb. Tindakan ini merupakan bentuk tidak hormat yang mendalam terhadap umat Muslim. Agama kami bukanlah sekadar estetika atau properti hiburan,” tulis akun X @j**w**nu.
 
baca juga: Tur Dunia DEADLINE Dimulai, BLACKPINK Siap Guncang Jakarta dengan Lagu Baru "JUMP"

 
“Pihak yang memberikan persetujuan untuk hal tersebut seharusnya dimintai pertanggungjawaban. Penyelenggara acara berkewajiban untuk menyampaikan permohonan maaf resmi kepada umat Muslim. Insiden ini sama sekali tidak dapat diterima,” lanjutnya.
 
Unggahan dari akun Instagram Lee Su-ji pun langsung dibanjiri komentar pedas dari warganet. Sebagian besar dari mereka merasa tidak dihargai dan meminta permintaan maaf.
 
Seorang warganet mengaku gagal untuk menghubungi Lee Su-ji hingga pihak penyelenggara Waterbomb Korea 2025. Namun ia telah berhasil mendapatkan respons dari DJ Neo yang tampil bersama komedian itu.

Klarifikasi dari Disjoki


Melalui balasan dari akun Instagram @neo_kor, DJ Neo meminta maaf dengan tulus kepada umat muslim yang tersinggung dengan penampilannya bersama Lee Su-ji. 
 
“Saya mungkin tidak sepenuhnya memahami rasa malu dan kesedihan yang dirasakan oleh anggota komunitas agama Anda. Namun, sebagai seseorang yang juga mempraktikkan suatu agama, saya sangat memahami dan berempati terhadap apa yang terjadi,” tulis DJ Neo dalam pesan balasannya yang diunggah oleh akun X @iam_ein.
 
Ia menegaskan bahwa dirinya bersama Lee Su-ji tidak memiliki keterlibatan apa pun dalam masalah ini, termasuk pihak penyelenggara.
 
“Saya juga ingin menekankan bahwa pihak Waterbomb Festival, sebagai penyelenggara acara, tidak bertanggung jawab atas insiden ini,” tulis DJ Neo.
 
Menurutnya, gambar masjid, ka'bah, hingga tulisan lafaz Allah itu ditampilkan untuk menunjanb visual dan menambah estetika penampilan mereka. Latar belakang itu dibeli oleh VJ (Video Jockey) dari platform berbayar. 
 
“Ia menemukan desain berlabel ‘Muslim neon’ yang menurutnya indah secara visual dan memutuskan untuk menggunakannya untuk tujuan estetika,” tulis DJ Neo.
 
Walaupun video itu ditampilkan, tetapi ia mengklaim bahwa VJ itu tidak sepenuhnya menyadari hukum dan nilai-nilai dari setiap negara dan agama.
 
“Ia hanya berpikir bahwa desain tersebut terlihat indah dan keren, dan memutarnya tanpa memahami implikasi budaya yang lebih dalam,” tulis DJ Neo.
 
Setelah kembali meminta maaf kepada pihak yang tersinggung dengan penampilan mereka, DJ Neo meminta warganet untuk menuliskan komentar menyakitkan dan menghina di unggahan Instagram milik mereka.
 
“Kami dengan hormat meminta Anda untuk menghapus komentar Anda, karena hal itu telah menyebabkan kami merasa tertekan,” tulis DJ Neo.
 

 
 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(ELG)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan