Lula Lahfah (Foto:Instagram/lulalahfah)
Lula Lahfah (Foto:Instagram/lulalahfah)

Polisi Temukan DNA Lula Lahfah di Tabung Whip Pink di Lokasi Kematian

Basuki Rachmat • 30 Januari 2026 20:11
Ringkasnya gini..
  • Polisi temukan tabung gas Whip Pink di apartemen Lula Lahfah.
  • Hasil lab forensik memastikan DNA Lula Lahfah ada di tabung Whip Pink tersebut.
  • Tabung Whip Pink ditemukan di kamar ART apartemen Lula Lahfah.
Jakarta: Pihak kepolisian mengungkap temuan tabung gas Whip Pink dalam kasus meninggalnya selebgram Lula Lahfah, yang ditemukan tak bernyawa di apartemennya di kawasan Jakarta Selatan.
 
Informasi tersebut disampaikan langsung oleh Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan, AKBP Iskandarsyah, dalam konferensi pers yang digelar di Polres Jaksel pada Jumat, 30 Januari 2026. 
 
Ia menyebutkan, tabung gas berwarna pink yang diduga berisi Nitrous Oxide itu ditemukan di kamar asisten rumah tangga (ART) saat polisi melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

"Dari barang bukti selain CCTV, kami juga menemukan beberapa bukti menarik yang ada di tempat kejadian perkara," ungkap AKBP Iskandarsyah kepada awak media, Jumat, 30 Januari 2026.
Ia menjelaskan, seluruh barang bukti yang ditemukan kini tengah menjalani pemeriksaan laboratorium forensik guna memastikan keterkaitannya dengan peristiwa tersebut.
 
"Barang bukti tersebut kita laksanakan uji laboratorium forensik yang alhamdulillah pada kesempatan kali ini juga hadir dari laboratorium forensik Mabes Polri yang kompeten untuk memeriksa barang bukti yang kami ajukan," lanjutnya.
 
Tak hanya itu, pihak kepolisian juga bekerja sama dengan keluarga korban untuk melakukan tes DNA terhadap sejumlah barang yang diduga berkaitan langsung dengan Lula Lahfah.
 
"Kami juga berterima kasih kepada keluarga terdekat dari Saudari LL yang mau dilaksanakan pengecekan tes DNA. Hal ini dilakukan karena kami menemukan sejumlah barang yang disentuh dan dibawa oleh Saudari LL, dan perlu dipastikan bahwa barang-barang tersebut benar milik korban,” tutup Iskandarsyah," tutup Iskandarsyah.
 
Sementara itu, Puslabfor Bareskrim Mabes Polri mengungkapkan DNA Lula Lahfah juga ada di tabung Whip Pink yang ditemukan di apartemen.
 
"Setelah kami melakukan pemeriksaan, kami dapat simpulkan bahwa benar bahwa pada seprai terdapat bercak darah pada tisu atau kapas bekas pakai terdapat bercak darah dan pada satu buah tabung Whip Pink itu muncul profil DNA," kata Kaur Subbid Toksikologi Puslabfor Bareskrim Polri, Pembina Azhar Darlan.
 
Sebelumnya, Lula Lahfah ditemukan meninggal dunia dalam posisi telentang dengan kondisi tubuh yang telah kaku di apartemennya pada Jumat, 23 Januari 2026. 
 
Penemuan tersebut bermula dari kecurigaan asisten rumah tangga yang tidak mendapatkan respons dari Lula sejak pagi hingga sore hari.
Jenazah Lula Lahfah pun kini telah dimakamkan di TPU Rawa Terate, Cakung, Jakarta Timur, pada Sabtu, 24 Januari 2026.
 

 

 

 

 
 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(ELG)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan