Dalam kesempatan itu, beberapa sahabat dekat mempelai membagikan cerita dan fakta menarik di balik perjalanan cinta pasangan tersebut. Ungkapan dan doa mereka turut mewarnai kebahagiaan hari bersejarah itu.
Luna Maya, yang hadir bersama suaminya, Maxime Bouttier, mengungkapkan bahwa kedekatan Ranty dan Rayn berawal dari perkenalan oleh Maxime.
"Rayn sama Ranty lebih dikenalin karena Max ya. Karena mereka dulu satu sinetron bareng, terus dikenalin," jelas Luna melalui kanal YouTube Ranty Maria.
Ketiganya pernah terlibat dalam satu proyek sinetron yang sama pada 2019. Maxime bahkan bertindak sebagai salah satu pendamping mempelai pria.
"Max juga kan groomsmen-nya, salah satunya Rayn. Jadi ya udah, kenal di situ," tambahnya.
Sementara itu, Davina Karamoy yang lebih dahulu dekat dengan adik-adik Ranty, menyaksikan langsung keharmonisan hubungan kedua mempelai sejak masa pacaran.
"Ngelihat mereka berdua itu dari di rumah tuh kayak couple adem ayem dari dulu,” ujar bintang film Ipar Adalah Maut tersebut.
Davina juga menyampaikan harapannya agar pasangan baru itu segera dikaruniai keturunan.
"Cepat-cepat punya anak semoga," doanya.
Rayn Wijaya diketahui telah melamar Ranty Maria di Disneyland Tokyo pada April 2024. Usai menjalin hubungan asmara selama kurang lebih enam tahun, keduanya akhirnya mengikat janji suci di awal tahun 2026 ini.
(Maulia Chasanah)
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News