DJ Bravy dan Erika Carlina (Foto: Instagram/bravyson.vconk)
DJ Bravy dan Erika Carlina (Foto: Instagram/bravyson.vconk)

Ketahuan Selingkuh, DJ Bravy dan Erika Carlina Resmi Putus

Rafi Alvirtyantoro • 11 November 2025 08:33
Jakarta: Hubungan asmara DJ Bravy dan aktris Erika Carlina telah resmi berakhir. Kabar perpisahan ini disampaikan langsung oleh Bravy melalui siaran langsung di akun Instagram pribadinya, @bravyson.vconk.
 
Bravy mengungkapkan bahwa ia telah putus dari Erika Carlina sejak tanggal 1 November 2025. Pengakuan ini direkam dan dibagikan ulang oleh pengikutnya, sehingga banyak video rekaman siaran langsungnya yang tersebar luas di media sosial.
 
“Gua sama Erika sudah putus. Sebenarnya sudah putus dari tanggal 31 Oktober atau 1 November begitu, kalau tidak salah. Tanggal satu (November) kayaknya, setelah gua selesai dari acara Alexa,” kata Bravy, seperti dikutip dari saluran YouTube Fahmy boo, pada Selasa, 11 November 2025. Menurut pengakuannya, Bravy dan Erika telah berkomitmen untuk menjalani hubungan yang serius dan bahkan berencana untuk menikah. Namun, hubungan tersebut kandas setelah Bravy ketahuan berselingkuh dengan wanita lain.

“Putusnya gara-gara, kalian sudah tahu lah ya gara-gara apa. Gara-gara yang gua DM (kirim pesan) perempuan tanggal 9 Juli itu. Nah, itu tanggal berapa ya, gua lupa,” ucap Bravy.
 
Bravy diketahui sempat melamar Erika Carlina di panggung festival musik Synchronize Fest 2025 pada Minggu, 5 Oktober lalu.
Anggota dari grup streamer A4A Clan itu tidak menyangkal bahwa ia telah berselingkuh dengan wanita lain saat menjalin hubungan dengan Erika Carlina.
 
“Yang di akun gosip itu, yang gua DM perempuan bilang kangen segala macam, that's true, that's a fact. Itu bukan editan dan memang benar itu gua ada DM cewek dan, tanda kutip, itu gua selingkuh, betul,” jelas Bravy.
 
Setelah ketahuan berselingkuh, ia dan Erika Carlina sempat bertengkar pada 22 Oktober 2025. Meskipun demikian, Bravy masih mencoba untuk memperbaiki hubungan dengan aktris tersebut.
 
“Ribut kita tanggal 22 Oktober, sempat ribut dan sempat putus. Cuma, gua mencoba memperbaiki, mencoba minta maaf, dan juga memperbaiki hubungan,” tutur Bravy.
 
Namun, upaya tersebut tidak membuahkan hasil. Keduanya akhirnya memutuskan untuk mengakhiri hubungan tersebut secara permanen. Bravy dan Erika resmi putus pada tanggal 1 November 2025.
 
“Akhirnya kita nyoba, sampai kemarin akhirnya tanggal 31 atau tanggal 1, kita berdua sepakat kayaknya memang sudah tidak bisa bareng-bareng,” lanjutnya.
Bravy menjelaskan bahwa pada awalnya ia tidak ingin melakukan klarifikasi di media sosial. Namun, ia merasa perlu melakukannya karena hubungannya dengan Erika telah menjadi konsumsi publik.
 
Bravy juga meminta maaf atas kesalahannya, terutama kepada teman-teman dan penggemar Erika Carlina. Ia merasa bersalah karena telah memberikan harapan kepada mereka melalui hubungannya dengan Erika.
 
“Mohon maaf buat teman-teman, apalagi fans-nya Erika ya. Fans-nya Erika banget sih yang banyak banget mungkin kecewa karena terlalu berekspektasi tinggi ke gua. Sorry banget, gua sudah mematahkan ekspektasi kalian,” ujar Bravy.
Hubungan asmara Bravy dan Erika berakhir dengan baik. Bahkan, Bravy masih diizinkan untuk bertemu dengan Andrew Raxy Neil, anak Erika Carlina.
 
“Terus gua nanya, ‘Masih boleh enggak ketemu Andrew? Masih boleh enggak menganggap dia anak gua?’ tanda kutip. Katanya (Erika) boleh,” ungkap Bravy.
 
“Tapi gua bilang, ‘Selama masih belum ada hati yang kamu jaga, aku masih boleh enggak memanggil dia anak aku?’ ‘Boleh kok,’ katanya. Jadi, kita baik-baik. Mudah-mudahan akan terus baik,” tambahnya.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(ELG)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan