
Konser Handmade Tour dibuka dengan musik instrumental dan visual efek Raisa tengah melangkah. Visual efek dibuat oleh seniman visual Isha Hening, menggunakan lima papan LED vertikal.

Raisa memberondong awal konser dengan lagu-lagu baru dari album terbarunya, Handmade. Di sela-sela penampilannya, Raisa sesekali menjelaskan proses kreatif penulisan lagu. Salah satunya lagu Biarkanlah yang terinspirasi dari keihklasan meninggalkan hubungan yang telah gagal.

Raisa total membawakan 13 lagu plus satu lagu Medley yang terdiri dari Pemeran Utama, Terjebak Nostalgia, dan LDR. Lagu Kali Kedua dipilih Raisa sebagai penutup penampilannya di Solo.

Raisa mengaku antusias tampil di Solo, karena kota itu jarang disambanginya. Sepanjang kariernya, Raisa baru dua kali konser di Solo, termasuk dalam Handmade Tour 2016 yang digelar di Ruby Convention Hall, Solo, pada Rabu (26/10/2016).

YouRaisa berkesempatan menyampaikan pesan untuk Raisa lewat kertas kecil yang ditempel di papan yang terletak di depan area konser.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id