Anne Avantie dan Rian Sisherman (Foto:Metrotvnews.com/Nia Deviyana)
Anne Avantie dan Rian Sisherman (Foto:Metrotvnews.com/Nia Deviyana)

Kagumi Anne Avantie, Pria Ini Buat Replika Kebaya

Nia Deviyana • 04 September 2014 13:20
medcom.id, Jakarta: Rona haru tak bisa dibendung Anne Avantie kala bercerita mengenai jatuh bangun perjalanan hidupnya menjadi perancang kebaya selama 25 tahun.
 
Namun, bukan hal itu saja yang membuatnya terharu. Anne memiliki penggemar yang membuatkannya 25 replika kebaya yang sama persis dengan kebaya buatannya. Kebaya-kebaya replika tersebut kemudian membalut tubuh boneka barbie, yang riasan rambutnya juga dibuat semirip mungkin dengan para model yang biasa memperagakan kebaya Anne Avantie.
 
"Ada seorang penggemar saya dari Bandung. Dia baru pertama kali menginjakkan kaki di Jakarta. Hari ini, dia membuat saya terharu dengan kehadiran 25 replika yang sangat mirip dengan kebaya-kebaya yang saya buat, sampai riasan-riasan rambutnya pun mirip," ujar Anne Avantie di sela konferensi pers pagelaran busana yang bertajuk 'Merenda Kasih' di Jakarta Convention Center, Rabu (3/9/2014).

Adalah Rian Sisherman, nama penggemar Anne tersebut. Ditemui usai jumpa pers, Rian mengaku telah menyukai karya Anne sejak 2010.
 
"Awalnya, saya suka karya Bunda Anne karena melihat tayangan Puteri Indonesia 2010. Kebaya-kebaya yang dipakai kok cantik-cantik," cerita Rian.
 
Rian yang kala itu belum tahu jika kebaya tersebut merupakan rancangan Anne Avantie, langsung berusaha membuat replika-replika yang mirip, dan mempostingnya di Instagram. Tak lama kemudian, dirinya dihubungi pihak Anne untuk bertemu dan berkenalan secara langsung.
 
"Terakhir ketemu, tepatnya pertemuan yang ketiga, aku disuruh membawa replika-replika ini ke acaranya Bunda. Senang sekali, karena tanpa sadar saya sangat mengagumi karya beliau," imbuhnya.
 
Kini, Rian yang masih belum memiliki pekerjaan tetap berniat akan menjadikan kemampuannya dalam membuat replika kebaya Anne Avantie sebagai ladang penghasilan. Pasalnya, peminat replikanya cukup banyak.
 
"Saya belum punya pekerjaan, tapi ini akan menjadi pekerjaan saya. Alhamdulillah, banyak peminatnya. Saya mau fokus membuat replika dati karya-karya Bunda Anne," pungkasnya.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(ROS)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan