KULINER
Bukan Cuma Kenyang, Juga Punya Arti! Ini 5 Makanan Imlek yang Bisa Dibeli dan Dinikmati
Aulia Putriningtias
Kamis 29 Januari 2026 / 17:10
- Kue khas Imlek umumnya mempunyai bentuk.
- Imlek juga memiliki sisi spesial bagi yang merayakan
- Kue mangkuk yang bertekstur kenyal.
Jakarta: Perayaan Imlek 2026 tinggal menghitung hari, nih! Tidak jauh dari perayaan penting lainnya, Imlek juga memiliki sisi spesial bagi yang merayakan, terutama makanan-makanan mereka, loh! Apa saja makanannya, ya?
Imlek bukan hanya soal bagaimana merayakan kehangatan berkumpul bersama keluarga, namun, juga menyantap makanan-makanan yang biasanya selalu hadir di perayaan Imlek. Selain bikin kenyang, makanan ini memiliki arti juga.
Kue khas Imlek umumnya mempunyai bentuk, rasa, dan tekstur yang unik. Selain itu, kamu juga bisa menemukan makna dan filosofi penting di balik setiap kue tersebut.
Penasaran soal kue Imlek yang selalu hadir dalam perayaannya? Berikut beberapa rekomendasi makanan yang muncul saat perayaan Imlek dan juga artinya, antara lain:
.jpg)
Nian Gao atau kue keranjang selalu hadir di perayaan Imlek. Kue ini terbuat dari tepung beras ketan dan melambangkan kemakmuran dan persatuan di dalam anggota keluarga. Biasanya, kue ini diletakkan dengan cara ditumpuk yang bermakna peningkatan dari tahun sebelumya.
Kue bulan atau moon cake umumnya berbentuk bulat utuh. Isinya pun bermacam-macam, seperti kacang merah, kacang hijau, hingga bji teratai. Pada bagian atas kue ini biasanya terdapat tulisan mandarin dengan arti umur panjang atau harmoni.

Manisan satu ini umumnya terbuat dari berbagai jenis buah-buahan dan biji-bijian. Isian yang tersaji di dalam kotak umumnya memiliki makna khusus, seperti keberuntungan, panjang umur, kemakmuran, dan harapan. Angka delapan dipercaya membawa keberuntungan.
Kue mangkuk yang bertekstur kenyal ini dibuat dari tepung beras. Makanan ini mirip seperti kelopak yang mekar. Kue ini juga menyimbolkan keberuntungan sebab semakin banyak yang dimakan, dipercaya semakin maju.
Pada kebudayaan Tiongkok, buah jeruk ini memiliki makna positif. Bentuk bulat pada jeruk ini bermakna kebahagiaan yang menguntungkan. Warna oranyenya diidentikkan dengan emas, sehingga buah ini dianggap sebagai keberuntungan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
(FIR)
Imlek bukan hanya soal bagaimana merayakan kehangatan berkumpul bersama keluarga, namun, juga menyantap makanan-makanan yang biasanya selalu hadir di perayaan Imlek. Selain bikin kenyang, makanan ini memiliki arti juga.
Kue khas Imlek umumnya mempunyai bentuk, rasa, dan tekstur yang unik. Selain itu, kamu juga bisa menemukan makna dan filosofi penting di balik setiap kue tersebut.
Baca Juga :
Jujurly Cakep Banget! Cek Seri Eksklusif POP MART 'The Golden Gallop' di RWS Rayakan Tahun Kuda
Penasaran soal kue Imlek yang selalu hadir dalam perayaannya? Berikut beberapa rekomendasi makanan yang muncul saat perayaan Imlek dan juga artinya, antara lain:
1. Kue keranjang
.jpg)
Nian Gao atau kue keranjang selalu hadir di perayaan Imlek. Kue ini terbuat dari tepung beras ketan dan melambangkan kemakmuran dan persatuan di dalam anggota keluarga. Biasanya, kue ini diletakkan dengan cara ditumpuk yang bermakna peningkatan dari tahun sebelumya.
2. Kue bulan
Kue bulan atau moon cake umumnya berbentuk bulat utuh. Isinya pun bermacam-macam, seperti kacang merah, kacang hijau, hingga bji teratai. Pada bagian atas kue ini biasanya terdapat tulisan mandarin dengan arti umur panjang atau harmoni.
3. Manisan segi delapan

Manisan satu ini umumnya terbuat dari berbagai jenis buah-buahan dan biji-bijian. Isian yang tersaji di dalam kotak umumnya memiliki makna khusus, seperti keberuntungan, panjang umur, kemakmuran, dan harapan. Angka delapan dipercaya membawa keberuntungan.
4. Kue mangkuk
Kue mangkuk yang bertekstur kenyal ini dibuat dari tepung beras. Makanan ini mirip seperti kelopak yang mekar. Kue ini juga menyimbolkan keberuntungan sebab semakin banyak yang dimakan, dipercaya semakin maju.
5. Jeruk mandarin
Pada kebudayaan Tiongkok, buah jeruk ini memiliki makna positif. Bentuk bulat pada jeruk ini bermakna kebahagiaan yang menguntungkan. Warna oranyenya diidentikkan dengan emas, sehingga buah ini dianggap sebagai keberuntungan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(FIR)