Jakarta: Di tengah ritme hidup yang serba cepat, kebutuhan akan minuman yang tidak sekadar melepas dahaga semakin terasa. Banyak orang mulai mempertanyakan apakah pilihan yang mereka konsumsi setiap hari dapat memberi manfaat nyata bagi tubuh.
Kondisi ini muncul karena banyak minuman populer justru dipenuhi gula tambahan dan perasa buatan sehingga meninggalkan dilema bagi konsumen yang ingin tetap sehat.
Fenomena tersebut perlahan menggeser perhatian masyarakat menuju minuman fungsional yang menawarkan lebih dari sekadar rasa. Kelompok muda seperti mahasiswa hingga para ibu rumah tangga mulai menunjukkan preferensi baru terhadap minuman yang mampu mendukung aktivitas harian mereka. Mereka mencari opsi yang bukan hanya enak, tetapi juga berdampak positif bagi tubuh.
Founder dan CEO ChaCo, Myra Suraryo, melihat perubahan ini sebagai sinyal kuat bahwa penikmat kuliner kini semakin cerdas dalam memilih. Menurutnya, masyarakat sudah tidak tertarik lagi pada minuman manis tanpa arti. Mereka membutuhkan sesuatu yang bekerja bagi mereka, misalnya minuman untuk membantu fokus belajar atau pilihan alami yang aman diminum bersama keluarga.
Konsep minuman fungsional hadir sebagai jawaban atas kebutuhan tersebut. Fokusnya tidak lagi sekadar pada rasa, melainkan pada fungsi yang diberikan dalam setiap sajian. Minuman penenang untuk mereduksi stres hingga minuman detoksifikasi untuk membantu menjaga kebugaran menjadi pilihan yang semakin diminati.
Bagi mahasiswa yang membutuhkan konsentrasi tinggi saat belajar, minuman yang dirancang untuk menenangkan dapat membantu meredakan stres. Sementara bagi para ibu yang mencari cara praktis untuk menjaga kesehatan keluarga, minuman yang fungsional untuk detoksifikasimenawarkan solusi alami yang bebas rasa bersalah.
"Minuman yang dirancang dengan baik seperti Zen Garden yang menenangkan atau "Midnight Cha r Co.al Cloud yang fungsional, hadir untuk menjawab kebutuhan spesifik ini," ucap Myra.
Selain fungsi, autentisitas rasa menjadi perhatian penting dalam tren baru ini. Konsumen kini menginginkan minuman yang dimaniskan secara bijak menggunakan bahan alami. Praktik mindfully sweetened membuat pengalaman minum terasa lebih murni karena tidak menghilangkan karakter asli bahan utamanya.
Gerakan menuju minuman sehat yang terjangkau pun semakin menyebar. Ada keinginan kuat untuk menunjukkan bahwa kualitas premium bukan hanya milik kalangan tertentu. Kesehatan diharapkan dapat dinikmati semua orang tanpa harus mengeluarkan biaya besar.
"Inti dari gerakan ini adalah keyakinan bahwa kesehatan dan kualitas premium bukanlah sebuah kemewahan eksklusif, melainkan sesuatu yang seharusnya dapat diakses oleh semua orang," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(ELG)
Kondisi ini muncul karena banyak minuman populer justru dipenuhi gula tambahan dan perasa buatan sehingga meninggalkan dilema bagi konsumen yang ingin tetap sehat.
Fenomena tersebut perlahan menggeser perhatian masyarakat menuju minuman fungsional yang menawarkan lebih dari sekadar rasa. Kelompok muda seperti mahasiswa hingga para ibu rumah tangga mulai menunjukkan preferensi baru terhadap minuman yang mampu mendukung aktivitas harian mereka. Mereka mencari opsi yang bukan hanya enak, tetapi juga berdampak positif bagi tubuh.
Founder dan CEO ChaCo, Myra Suraryo, melihat perubahan ini sebagai sinyal kuat bahwa penikmat kuliner kini semakin cerdas dalam memilih. Menurutnya, masyarakat sudah tidak tertarik lagi pada minuman manis tanpa arti. Mereka membutuhkan sesuatu yang bekerja bagi mereka, misalnya minuman untuk membantu fokus belajar atau pilihan alami yang aman diminum bersama keluarga.
Konsep minuman fungsional hadir sebagai jawaban atas kebutuhan tersebut. Fokusnya tidak lagi sekadar pada rasa, melainkan pada fungsi yang diberikan dalam setiap sajian. Minuman penenang untuk mereduksi stres hingga minuman detoksifikasi untuk membantu menjaga kebugaran menjadi pilihan yang semakin diminati.
Bagi mahasiswa yang membutuhkan konsentrasi tinggi saat belajar, minuman yang dirancang untuk menenangkan dapat membantu meredakan stres. Sementara bagi para ibu yang mencari cara praktis untuk menjaga kesehatan keluarga, minuman yang fungsional untuk detoksifikasimenawarkan solusi alami yang bebas rasa bersalah.
"Minuman yang dirancang dengan baik seperti Zen Garden yang menenangkan atau "Midnight Cha r Co.al Cloud yang fungsional, hadir untuk menjawab kebutuhan spesifik ini," ucap Myra.
Selain fungsi, autentisitas rasa menjadi perhatian penting dalam tren baru ini. Konsumen kini menginginkan minuman yang dimaniskan secara bijak menggunakan bahan alami. Praktik mindfully sweetened membuat pengalaman minum terasa lebih murni karena tidak menghilangkan karakter asli bahan utamanya.
Gerakan menuju minuman sehat yang terjangkau pun semakin menyebar. Ada keinginan kuat untuk menunjukkan bahwa kualitas premium bukan hanya milik kalangan tertentu. Kesehatan diharapkan dapat dinikmati semua orang tanpa harus mengeluarkan biaya besar.
"Inti dari gerakan ini adalah keyakinan bahwa kesehatan dan kualitas premium bukanlah sebuah kemewahan eksklusif, melainkan sesuatu yang seharusnya dapat diakses oleh semua orang," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(ELG)