FAMILY
5 Bahasa Cinta yang Wajib Kamu Kuasai, Jangan Ngeres Baca No 3
Putri Purnama Sari
Rabu 03 Agustus 2022 / 12:06
Jakarta: Istilah bahasa cinta atau love language tengah populer hampir di semua kalangan, terutama muda mudi yang sedang jatuh cinta. Dilansir dari Socialconnext, bahasa cinta dipopulerkan oleh dr Gary Chapman, penulis buku The 5 Love Languages yang terbit pada 1992.
Dari buku itulah kelima bahasa cinta tercipta. Kelima bahasa cinta tersebut adalah words of affirmation, quality time, physical touch, act of service, dan receiving gifts.
Kata-kata yang bisa diekspresikan antara lain:
Seperti, sekadar berdiam diri sembari menonton film kesukaan. Atau keliling jalan tanpa tujuan.
Contohnya:
Baca: 5 Kebiasaan yang Bisa Merugikan Kehidupan Seks
Pasangan dengan bahasa cinta seperti ini justru akan lebih ke arah “talk less do more”. Dengan kata lain “gak usah ngomong doang!”.
Sebagai contoh, secara tiba tiba pasangan kita memberikan hadiah, padahal hari tersebut bukan momen penting macam ulang tahun atau bahkan hari jadian.
Bahasa cinta sebaiknya dibicarakan terhadap pasangan agar keduanya saling mengenali masing-masing lebih dalam. Dengan mengetahui bahasa cinta pasangan, maka hubungan tetap terjaga dan romantis.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(UWA)
Dari buku itulah kelima bahasa cinta tercipta. Kelima bahasa cinta tersebut adalah words of affirmation, quality time, physical touch, act of service, dan receiving gifts.
1. Words of affirmation
Words of affirmation atau biasa disebut dengan WOA adalah bahasa cinta yang di dalamnya terdapat kalimat kalimat positif. Seperti pujian, apresiasi, atau kalimat yang mengekspresikan rasa sayang.Kata-kata yang bisa diekspresikan antara lain:
- Aku sayang kamu
- Kamu keren banget hari ini
- Terimakasih banyak, ya, sudah membahagiakan dan selalu ada untuk aku
2. Quality time
Quality time adalah salah satu bahasa cinta yang memfokuskan kualitas waktu. Orang yang mempunyai bahasa cinta seperti ini biasanya adalah orang yang lebih suka menghabiskan waktunya bersama pasangan.Seperti, sekadar berdiam diri sembari menonton film kesukaan. Atau keliling jalan tanpa tujuan.
3. Physical touch
Physical touch adalah bahasa cinta yang jika orang mendengar dan tidak tahu artinya mungkin akan mengartikan hal yang berbau negatif. Padahal, physical touch adalah suatu bentuk afeksi dari pasangan kepada diri kita sendiri.Contohnya:
- menggenggam tangan,
- suka berdekatan,
- saling berpelukan.
Baca: 5 Kebiasaan yang Bisa Merugikan Kehidupan Seks
4. Act of service
Act of service adalah bahasa cinta yang lebih mengutamakan aksi daripada ucapan. Bagi kita yang punya bahasa cinta seperti ini, kata kata seperti “I love you” akan jadi tidak terlalu berarti.Pasangan dengan bahasa cinta seperti ini justru akan lebih ke arah “talk less do more”. Dengan kata lain “gak usah ngomong doang!”.
5. Receiving gifts
Receiving gifts adalah bahasa cinta yang sebetulnya tidak melulu soal pemberian hadiah yang mahal. Lebih ke arah makna dari pemberian kado tersebut.Sebagai contoh, secara tiba tiba pasangan kita memberikan hadiah, padahal hari tersebut bukan momen penting macam ulang tahun atau bahkan hari jadian.
Mana yang paling kamu banget?
Nah, dari kelima bahasa cinta atau love language di atas, manakah yang termasuk ke dalam bahasa cintamu dengan pasanganmu?Bahasa cinta sebaiknya dibicarakan terhadap pasangan agar keduanya saling mengenali masing-masing lebih dalam. Dengan mengetahui bahasa cinta pasangan, maka hubungan tetap terjaga dan romantis.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(UWA)