BEAUTY
Tips Memilih Lipstik Pink Sesuai Warna Kulitmu
Yuni Yuli Yanti
Senin 05 September 2022 / 09:00
Jakarta: Lipstik warna merah muda (pink) dapat membuat pemakainya terlihat lebih manis dan lembut. Apalagi, 'Hot Pink' termasuk tren warna tahun 2022, popularitas lipstik pink pun makin meningkat seiring dengan perkembangan tren fesyen Barbiecore.
Sayangnya, banyak wanita yang mengaku kesulitan saat mencari warna lipstik ini. Untuk wanita berkulit putih dengan undertone cold, mungkin akan cocok dengan lipstik warna pink apapun. Namun, tidak dengan wanita berkulit gelap dengan undertone warm. Lipstik pink justru bisa membuat wajahnya terlihat lebih kusam.
Menurut Lilly Keys, penata rias selebriti dan duta brand Catrice, kamu perlu mengetahui warna dasar kulit untuk menemukan warna lipstik pink yang tepat.
"Begitu Anda mengetahuinya, Anda akan tahu persis warna pink mana yang cocok untuk Anda, dan terlihat bagus dengan warna kulit Anda," tutur Keys dikutip dari Refinery 29.

(Warna pink dapat membuat seseirang terlihat manis dan lembut. Foto: Ilustrasi. Dok. Unsplash.com)
Sementara, Brittany Whitfield, penata rias dan ahli kecantikan mengatakan pink memiliki berbagai macam warna.
"Ketika berbicara tentang lipstik merah muda dan warna kulit Anda, ada banyak warna yang memantul dan mencerminkan nuansa dan nada, itulah sebabnya warna merah muda di dalam tabung lipstik mungkin tidak tampak sama setelah diolekan ke bibir Anda," jelasnya.
Nah, untuk memudahkanmu menemukan lipstik pink, Keys dan Whitfield menyebutkan beberapa merek lipstik yang sesuai dengan undertone kulit, di antaranya:

(Untuk undertone warm, kamu cocok menggunakan warna pink dengan sedikit sentuhan kuning atau peach seperti Glossier Ultralip shade Vesper, Nars Lipstick shade Orgasm, atau Revlon Super Lustrous Lipstick shade Cherries in the Snow. Foto: Dok. Refinery 29)

(Untuk kulit jenis ini pilihlah warna pink nude lembut dengan nada dingin, seperti Snob dari MAC Cosmetics, Maybelline SuperStay Vinyl Ink shade Coy, atau Urban Decay Vice Lipstick shade Gridlock. Foto: Dok. Refinery 29)
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(yyy)
Sayangnya, banyak wanita yang mengaku kesulitan saat mencari warna lipstik ini. Untuk wanita berkulit putih dengan undertone cold, mungkin akan cocok dengan lipstik warna pink apapun. Namun, tidak dengan wanita berkulit gelap dengan undertone warm. Lipstik pink justru bisa membuat wajahnya terlihat lebih kusam.
Menurut Lilly Keys, penata rias selebriti dan duta brand Catrice, kamu perlu mengetahui warna dasar kulit untuk menemukan warna lipstik pink yang tepat.
"Begitu Anda mengetahuinya, Anda akan tahu persis warna pink mana yang cocok untuk Anda, dan terlihat bagus dengan warna kulit Anda," tutur Keys dikutip dari Refinery 29.

(Warna pink dapat membuat seseirang terlihat manis dan lembut. Foto: Ilustrasi. Dok. Unsplash.com)
Sementara, Brittany Whitfield, penata rias dan ahli kecantikan mengatakan pink memiliki berbagai macam warna.
"Ketika berbicara tentang lipstik merah muda dan warna kulit Anda, ada banyak warna yang memantul dan mencerminkan nuansa dan nada, itulah sebabnya warna merah muda di dalam tabung lipstik mungkin tidak tampak sama setelah diolekan ke bibir Anda," jelasnya.
Nah, untuk memudahkanmu menemukan lipstik pink, Keys dan Whitfield menyebutkan beberapa merek lipstik yang sesuai dengan undertone kulit, di antaranya:
Undertone warm (hangat)
(Untuk undertone warm, kamu cocok menggunakan warna pink dengan sedikit sentuhan kuning atau peach seperti Glossier Ultralip shade Vesper, Nars Lipstick shade Orgasm, atau Revlon Super Lustrous Lipstick shade Cherries in the Snow. Foto: Dok. Refinery 29)
Undertone cold (dingin)
(Untuk kulit jenis ini pilihlah warna pink nude lembut dengan nada dingin, seperti Snob dari MAC Cosmetics, Maybelline SuperStay Vinyl Ink shade Coy, atau Urban Decay Vice Lipstick shade Gridlock. Foto: Dok. Refinery 29)
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(yyy)