BEAUTY

5 Inspirasi Model Rambut French Bob, Bikin Kamu Terlihat Simple dan Lebih Fresh

Mia Vale
Selasa 27 Januari 2026 / 08:00
Jakarta: Selain makeup dan fashion, potongan rambut juga memiliki tren tersendiri. Gaya french bob, misalnya. Style rambut ini mampu memberikan messy look dengan sentuhan feminin. 

Selain membuatmu tampil chic tanpa harus ribet, pastinya tetap terlihat cewek banget. Jadi, sangat cocok bagi kamu yang tetap ingin tampil feminin tapi enggak ribet dengan rambut panjang. Berikut inspirasi model rambut french bob yang bisa kamu coba!
 

French bob tanpa poni


(Foto: Dok. Istimewa)

Model ini sangatlah simpel dan tak lekang oleh waktu. Dengan penataan belahan tengah atau samping, rambut yang panjangnya sebatas dagu ini bisa membuatmu tetap tampil cantik. Tanpa poni di bagian depan, fokus tampilan langsung tertuju pada garis rahang dan leher, sehingga siluet wajah terlihat lebih jenjang dan terbuka. 

Gaya potongan ini cocok bagi kamu yang memiliki wajah bulat atau kotak, karena akan menciptakan ilusi wajah yang lebih panjang, sekaligus tetap menghadirkan kesan elegan dan effortless khas perempuan Paris.
 

French bob with natural curl


(Foto: Dok. Istimewa)

Kalau rambutmu ikal, potongan bob sebatas rahang bisa terlihat semakin hidup dengan volume dan dimensi yang terbentuk secara natural. Tekstur ikal membuat tampilan terasa lebih santai dan mudah diatur tanpa perlu banyak penataan. 

Justru, gelombang alaminya menjadi daya tarik utama karena memberi kesan rambut yang bervolume dan berkarakter. Model ini cocok untuk kamu yang ingin tampil feminin, effortless, dan tetap stylish tanpa terlihat terlalu formal.
 

Classic french bob with full bangs


(Foto: Dok. Istimewa)

Model ini merupakan potongan bob paling ikonik yang terinspirasi dari gaya perempuan Paris era 1920-an dan tetap relevan hingga saat ini. Dengan panjang rambut tepat di atas rahang atau sejajar dengan sudut bibir, menciptakan kesan tegas namun tetap elegan. 

Poni penuh yang menutupi dahi menjadi ciri khas utama karena mampu membuat wajah terlihat lebih segar sekaligus menonjolkan area mata dan tulang pipi. Kalau kamu memiliki wajah oval atau panjang akan potongan ini akan menciptakan proporsi wajah yang lebih seimbang dan harmonis.
 

The Effortless Parisienne


(Foto: Dok. Istimewa)

Merupakan potongan bob sebahu hingga tulang selangka dengan tekstur ringan dan poni tirai panjang. Potongan ini memberikan kesan sedikit berantakan namun tetap terlihat alami. 

Ini adalah gaya yang tampak santai dan alami, tidak pernah terlihat terlalu ditata, hanya terlihat rileks sempurna di setiap gerakan dan lekukan. Bayangkan: rambut yang dikeringkan dengan udara namun tetap terlihat chic tanpa usaha sama sekali.
 

The Parisian Pixie-Bob


(Foto: Dok. Istimewa)

Berani namun lembut, Parisian Pixie-Bob memadukan struktur pixie dengan panjang bob. Bagian belakang dan samping dipangkas meruncing hingga dekat kepala, sementara lapisan atas dibiarkan lebih panjang untuk memberikan kesan dinamis. 

Poni tipis yang membingkai wajah memberikan kontras yang lembut pada bentuk yang edgy, membuat potongan rambut ini terasa menyenangkan. Ini adalah potongan rambut yang menarik perhatian tetapi tidak pernah terlihat berlebihan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

(yyy)

MOST SEARCH