BEAUTY
4 Sunscreen Powder, Ampuh Mengontrol Minyak dan Samarkan Pori-pori
Mia Vale
Senin 10 November 2025 / 16:59
Jakarta: Sunscreen powder merupakan produk tabir surya dengan tekstur seperti bubuk. Umumnya terbuat dari bahan mineral seperti seng oksida dan titanium dioksida. Produk ini dirancang untuk memberikan perlindungan terhadap sinar matahari.
Biasanya sunscreen powder ini dikemas dalam wadah dengan kuas bawaan untuk memudahkan pengaplikasian. Produk ini kerap digunakan untuk mengoleskan kembali tabir surya di atas riasan untuk hasil akhir matte tanpa terasa berat atau berminyak. Mau? Berikut rekomendasinya!

(UnitAry 2in1 Matte Sunscreen Powder UV Brighten Up. Foto: Dok. Shopee)
Produk ini bertekstur ringan, tidak berminyak, dan membuat kulit terasa nyaman tanpa efek riasan berat. Dengan harga Rp68 ribuan, perpaduan antara bedak dan tabir surya ini mampu melindungi kulit dari sinar matahari sekaligus memberikan hasil akhir cerah alami.
Tak hanya itu, bedak ini juga tidak mengubah warna alas bedak, sehingga cocok digunakan untuk touch-up sepanjang hari. Hasil akhirnya, akan mencerahkan dan menyegarkan kulit, wajah tampak lebih bersih dan bercahaya.

(NPURE Sunscreen Powder Cica. Foto: Dok. NPURE)
Mengandung centella asiatica leaf water yang memberikan efek menenangkan pada kulit, menjadikannya aman untuk kulit berjerawat.
Produk merupakan hybrid sunscreen SPF 35 PA++++ dengan tekstur powder halus yang berfungsi sebagai perlindungan kedua terhadap sinar matahari.
Dengan harga kisaran Rp100 ribu, kamu sudah mendapat produk yang mengandung rice bran oil menjaga kelembapan alami kulit, sementara Vitamin E berperan sebagai antioksidan yang menutrisi kulit.
Dengan hasil akhir matte yang lembut dan tampilan make up lebih sempurna, sunscreen powder ini cocok digunakan oleh semua jenis kulit mulai usia 14 tahun.

(SOMETHINC Holyshield! No Sebum Mineral Sunscreen Powder. Foto: Dok. Shopee)
Sunscreen dalam bentuk bedak tabur ini dibandrol seharga Rp98 ribu. Dilengkapi dengan SPF 39 PA++++ untuk memberikan perlindungan maksimal dari sinar UVA dan UVB.
Selain itu, sunscreen ini juga bisa digunakan sebagai setting powder untuk hasil make up agar tahan lama dan bebas minyak seharian. Dan karena teksturnya ringan dan tidak menggeser makeup, produk ini cocok digunakan untuk touch-up kapan saja dan di mana saja.

(The Face Shop Natural Sun Eco No Shine Sun Powder. Foto: Dok. The Face Shop)
Sunscreen powder dari brand kosmetik Korea ini, memiliki formula yang tahan keringat, mattifying, non-comedogenic, dan mampu mengontrol sebum berlebih. Jadi jangan kaget bila harganya mencapai Rp300 ribu.
Mengandung sunflower sprout extract, cotton seed, dan licorice root extract. Sunscreen powder ini dapat membantu menyamarkan pori-pori dan ketidaksempurnaan kulit, serta mencerahkan.
Produk ini juga aman untuk semua jenis kulit termasuk kulit sensitif dan kulit berjerawat serta bisa dipakai sendiri atau di atas make up.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(TIN)
Biasanya sunscreen powder ini dikemas dalam wadah dengan kuas bawaan untuk memudahkan pengaplikasian. Produk ini kerap digunakan untuk mengoleskan kembali tabir surya di atas riasan untuk hasil akhir matte tanpa terasa berat atau berminyak. Mau? Berikut rekomendasinya!
1. UnitAry 2in1 Matte Sunscreen Powder UV Brighten Up

(UnitAry 2in1 Matte Sunscreen Powder UV Brighten Up. Foto: Dok. Shopee)
Produk ini bertekstur ringan, tidak berminyak, dan membuat kulit terasa nyaman tanpa efek riasan berat. Dengan harga Rp68 ribuan, perpaduan antara bedak dan tabir surya ini mampu melindungi kulit dari sinar matahari sekaligus memberikan hasil akhir cerah alami.
Tak hanya itu, bedak ini juga tidak mengubah warna alas bedak, sehingga cocok digunakan untuk touch-up sepanjang hari. Hasil akhirnya, akan mencerahkan dan menyegarkan kulit, wajah tampak lebih bersih dan bercahaya.
2. NPURE Sunscreen Powder Cica

(NPURE Sunscreen Powder Cica. Foto: Dok. NPURE)
Mengandung centella asiatica leaf water yang memberikan efek menenangkan pada kulit, menjadikannya aman untuk kulit berjerawat.
Produk merupakan hybrid sunscreen SPF 35 PA++++ dengan tekstur powder halus yang berfungsi sebagai perlindungan kedua terhadap sinar matahari.
Dengan harga kisaran Rp100 ribu, kamu sudah mendapat produk yang mengandung rice bran oil menjaga kelembapan alami kulit, sementara Vitamin E berperan sebagai antioksidan yang menutrisi kulit.
Dengan hasil akhir matte yang lembut dan tampilan make up lebih sempurna, sunscreen powder ini cocok digunakan oleh semua jenis kulit mulai usia 14 tahun.
3. SOMETHINC Holyshield! No Sebum Mineral Sunscreen Powder

(SOMETHINC Holyshield! No Sebum Mineral Sunscreen Powder. Foto: Dok. Shopee)
Sunscreen dalam bentuk bedak tabur ini dibandrol seharga Rp98 ribu. Dilengkapi dengan SPF 39 PA++++ untuk memberikan perlindungan maksimal dari sinar UVA dan UVB.
Selain itu, sunscreen ini juga bisa digunakan sebagai setting powder untuk hasil make up agar tahan lama dan bebas minyak seharian. Dan karena teksturnya ringan dan tidak menggeser makeup, produk ini cocok digunakan untuk touch-up kapan saja dan di mana saja.
4. The Face Shop Natural Sun Eco No Shine Sun Powder

(The Face Shop Natural Sun Eco No Shine Sun Powder. Foto: Dok. The Face Shop)
Sunscreen powder dari brand kosmetik Korea ini, memiliki formula yang tahan keringat, mattifying, non-comedogenic, dan mampu mengontrol sebum berlebih. Jadi jangan kaget bila harganya mencapai Rp300 ribu.
Mengandung sunflower sprout extract, cotton seed, dan licorice root extract. Sunscreen powder ini dapat membantu menyamarkan pori-pori dan ketidaksempurnaan kulit, serta mencerahkan.
Produk ini juga aman untuk semua jenis kulit termasuk kulit sensitif dan kulit berjerawat serta bisa dipakai sendiri atau di atas make up.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(TIN)