BEAUTY

7 Rekomendasi Cushion yang Bisa Menutupi Kerutan, Harga di Bawah Rp200 Ribuan

Mia Vale
Selasa 26 Agustus 2025 / 07:00
Jakarta: Menjadi tua itu pasti, namun bukan berarti kita, tidak boleh merawat kulit dan menjaga penampilan, bukan? Seperti menyamarkan kerutan, misalnya. 

Selain melakukan serangkaian perawatan, kamu juga bisa menutupi kerutan secara instan menggunakan cushion. Ya, penggunaan cushion yang tepat bisa memberikan tampilan flawless sepanjang hari, bahkan untuk semua jenis kulit. 

Kamu ingin mencobanya? Berikut tujuh rekomendasi cushion untuk "mengatasi" kerutan di wajah dengan kisaran harga di bawah Rp200 ribuan aja lho! 
 

1. Somethinc Hooman Breathable Cushion Cover 

Sesuai dengan namanya, cushion yang memiliki SPF 35 PA++++ ini, dilengkapi dengan teknologi anti bacterial breathable technology. Alhasil, akan membuatnya ringan saat diaplikasikan pada wajah. 

Dengan formulasi yang membuat oksidasi minim, cushion ini punya coverage medium to full. Meskipun, memberikan hasil riasan matte, namun cushion lokal ini bisa menyamarkan pori-pori dan garis halus. Cukup membayar Rp189.000, kamu bisa merasakan manfaatnya di wajahmu.
 

2. Instaperfect Skincover Air Cushion

Cocok untuk semua jenis kulit, produk ini tidak menyebabkan jerawat dan komedo, serta alergi. Memiliki SPF 50PA++++ dan Ectoin yang berfungsi sebagai urban skin veil sehingga mampu melindungi kulit dari paparan sinar matahari dan polusi dari lingkungan perkotaan. 

Pun memiliki Medium to Full coverage dan memberikan tampilan kulit yang sehat. Bila digunakan jangka panjang, bisa melindungi dan memperkuat skin barrier, lho. Kamu bisa membelinya dikisaran harga Rp130.000 - Rp185.000. 


(Foto: Dok. Istimewa)
 

3. Mineral Botanica Air Cushion Foundation

Untuk rentang harga Rp 160.000, cushion ini cukup oke. Apalagi, cocok untuk semua jenis kulit. Dengan tekstur ringan, produk ini akan membantu menyamarkan kerutan secara natural. 
 

4. Maybelline Super Cushion Ultra Cover

Cushion dari Maybelline ini memberikan hasil natural dengan daya tutup tinggi. Produk ini mampu menyamarkan kerutan dan noda wajah dengan baik. Teksturnya pun sangat ringan dan bikin wajah tetap lembap meski kamu berlama-lama di ruangan ber AC. Cuchion ini dibanderol seharga Rp180.000.


(Foto: Dok. Istimewa)
 

5. Skintific Cover All Perfect Cushion

Dengan tekstur yang ringan dengan coverage medium to full, cushion ini memiliki kandungan 5x Ceramide, Centella, dan Hyaluronic Acid yang bisa menyehatkan, menghidrasi kulit, dan mencegah kerutan pada kulit. Produk yang dibandrol berkisar harga Rp150.000 ini dilengkapi dengan SPF 35 PA++++ yang melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar UV. 
 

6. Pixy Make It Glow Dewy Cushion

Kamu bisa memiliki cushion Pixy Make It Glow Dewy dengan harga Rp150.000. Efek yang diberikan pun akan membuat wajah glowing alami, cocok untuk menutupi kerutan tanpa membuat kulit terasa berat. 
 

7. Emina Bare With Me Mineral Cushion

Dibuat dengan formula ringan dan memberikan hasil natural. Cushion ini mampu menyamarkan kerutan sekaligus menjaga kelembapan kulit. Untuk harga, masih terjangkau, kok, berkisar Rp140.000.


(Foto: Dok. Istimewa)

Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(yyy)

MOST SEARCH