?Pembangunan runway 3 Bandara Soetta selesai Januari 2019. (FOTO: Dok PTPP)
?Pembangunan runway 3 Bandara Soetta selesai Januari 2019. (FOTO: Dok PTPP)

Pembangunan Runway 3 Bandara Soetta Selesai di Januari 2019

Dian Ihsan Siregar • 20 Juli 2018 18:38
Jakarta: PT PP (Persero) Tbk (PTPP) tengah mengerjakan proyek pembangunan runway 3 section 2 Bandara Soekarno Hatta (Soetta). Semakin padatnya aktivitas Bandara Soekarno Hatta untuk melayani penumpang dan barang (kargo) dengan jumlah pergerakan pesawat mencapai 391 ribu per tahun, maka peningkatan infrastruktur menjadi semakin mendesak.
 
Melihat kebutuhan runway existing sudah melebihi kapasitas, maka diperlukan penambahan runway dan fasilitas penunjangnya (taxiway) untuk memenuhi kebutuhan akan layanan transportasi udara. Proyek runway merupakan salah satu proyek infrastruktur, karena dana pembangunannya berasal dari Penyertaan Modal Negara (PMN). Proyek ini juga telah dikunjungi oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo pada Juni lalu yang ditargetkan akan rampung pada Januari 2019.
 
Komisaris Utama PTPP Andi Gani Nena Wea mengatakan proyek pembangunan runway 3 section 2 Bandara Soekarno Hatta akan diselesaikan sesuai target yang telah ditetapkan, baik waktu maupun kualitas. Sehingga masyarakat dapat segera merasakan manfaat langsung atas pembangunan proyek ini.

"Selain itu, kami juga mengingatkan agar quality control atas pelaksanaan proyek tersebut terus dilakukan. Kami melakukan kunjungan ke proyek runway 3 ini dengan melakukan peninjauan langsung ke lapangan untuk melihat pekerjaan PVD dan stone colomn," ucap Andi, dalam keterangan resminya, Jumat, 20 Juli 2018.
 
Andi melakukan kunjungan kerja ke proyek runway 3 section 2 Bandara Soekarno Hatta dan melakukan kunjungan kerjanya ke proyek Urbantown @Serpong. Proyek yang dimiliki dan dibangun oleh anak usaha perseroan, yaitu PT PP Urban (PP Urban) telah melaksanakan groundbreaking pada tahun lalu.
 
Dia berharap tim PP Urban agar melaksanakan proyek perdana sebagai pengembang ini dengan mutu yang bagus, harga terjangkau, dan dapat dipasarkan melalui asosiasi para pekerja pabrik yang ada di sekitar Serpong.
 
"Dengan pengalamannya selama ini sebagai kontraktor high rise building dan juga mempunyai pabrik pracetak, maka sinergi lini bisnis dari hulu sampai hilir yang miliki oleh PP Urban diyakini akan menghasilkan hunian yang efisien dari sisi harga dengan mutu yang terjamin," tukas dia.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(AHL)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan