Ilustrasi. Foto: dok MI.
Ilustrasi. Foto: dok MI.

Sejarah Hari Pajak Nasional

Medcom • 16 Juli 2024 10:39
Jakarta: Pendapatan negara sebagian besar saat ini bersumber dari pajak. Adanya pajak tentu sangat memengaruhi keberlanjutan program-program pembangunan di Indonesia.
 
Ditetapkan pada 14 Juli, peringatan Hari Pajak berpaku pada sebuah peristiwa yang menunjukkan kesadaran sejarah pentingnya pajak bagi negara yang akan merdeka.
 
Melansir laman Kementerian Keuangan (Kemenkeu), berikut adalah sejarah awal mula Hari Pajak Nasional.

 
Baca juga: Sejarah dan Perkembangan Koperasi di Indonesia
 

Sejarah hari pajak


Peringatan Hari Pajak Nasional pertama kali dimulai pada 14 Juli 2018. Peringatan ini ditetapkan berdasarkan Keputusan Direktur Jenderal Pajak No. KEP-313/PJ/2017 tanggal 22 Desember 2017 tentang penetapan hari pajak. Penetapan tersebut sekaligus menjadi saksi sejarah bagi perkembangan pajak di Tanah Air.
 
Perayaan Hari Pajak juga bertujuan untuk menghormati pengorbanan bangsa Indonesia, memperkokoh jati diri organisasi DJP dan menimbulkan rasa pengabdian pegawai DJP kepada Tanah Air.
 
Kata pajak muncul dalam “Rancangan UUD Kedua” yang disampaikan pada 14 Juli 1945 pada Bab VII hal Keuangan – Pasal 23 yang disebutkan pada butir kedua: “Segala pajak untuk keperluan negara berdasarkan Undang-Undang” (Lampiran arsip Rancangan UU 1945 dengan coretan perbaikan).
 
 
Baca juga: Ini Fungsi dan Manfaat Pajak bagi Masyarakat Indonesia, Bukan Buat Bikin Pegawai Pajak Kaya Kok!

 
Sejak 14 Juli 1945 itulah urusan pajak terus masuk dalam UUD 1945. Bahkan mendapat pembahasan khusus pada 16 Juli 1945 yang merincinya sebagai sumber-sumber penerimaan utama negara dan menjadi isu utama sidang. Dengan latar belakang ini maka pada tanggal 14 Juli 1945 menjadi acuan Hari Lahirnya Pajak.
 
Setelah melewati proses cukup panjang, maka dapat disimpulkan pajak adalah sebuah komponen utama bagi sebuah negara merdeka termasuk Indonesia.
 
Itulah informasi mengenai sejarah Hari Pajak Nasional yang wajib Kamu ketahui asal-usulnya. Semoga dapat menambah wawasan Kamu dan bisa bermanfaat ya. (Syarief Muhammad Syafiq)
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(AHL)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan