Melansir Antara, Kamis, 19 Juni 2025 indeks saham unggulan LQ45 juga turut turun sebesar 2,82 poin atau 0,36 persen ke level 789,94.
Namun, jangan buru-buru panik dulu! Meski dibuka turun, analis pasar melihat peluang penguatan masih terbuka lebar, lho.
Proyeksi IHSG
Analis dari Phintraco Sekuritas, Ratna Lim, memperkirakan IHSG berpeluang untuk menguat dalam perdagangan hari ini.Sentimen utama yang akan memengaruhi pergerakan IHSG berasal dari dinamika global.
"Di tengah tekanan geopolitik eksternal yang meningkat dan minimnya sentimen positif baru, maka diperkirakan IHSG konsolidasi di kisaran 7.000 hingga 7.200," ujar Ratna Lim di Jakarta, Kamis.
Artinya, selama belum ada guncangan besar dan investor tetap rasional membaca pasar, indeks masih bisa naik dalam range konsolidatif.
| Baca juga: IHSG Dibuka Menguat, Ini Saham yang Paling Cuan Hari Ini! |
The Fed tahan suku bunga
Salah satu sentimen terbesar datang dari kebijakan bank sentral Amerika Serikat, The Federal Reserve (The Fed). Dalam rapat terbarunya, The Fed mempertahankan suku bunga di level 4,25–4,5 persen.Namun, The Fed memberi sinyal akan lebih sedikit penurunan suku bunga ke depan karena pertumbuhan ekonomi AS melambat dan inflasi yang masih tinggi.
Ketegangan geopolitik masih jadi bayang-bayang
Selain The Fed, pasar juga masih dibayangi oleh isu geopolitik, khususnya konflik antara Iran dan Israel yang intensitasnya meningkat.Investor global khawatir konflik ini bisa melibatkan Amerika Serikat, yang akan memperburuk ketidakpastian global dan berdampak negatif ke pasar keuangan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id