Ilustrasi pemesanan makanan dari Grabfood
Ilustrasi pemesanan makanan dari Grabfood

UMKM Wajib Tahu! Begini Cara Daftar Jadi Merchant GrabFood, Biar Jualan Makin Laris

Annisa ayu artanti • 16 Mei 2025 12:45
Jakarta: Di era serba digital, jualan makanan atau minuman tak harus nunggu pelanggan datang ke warung. 
 
Dengan bergabung jadi merchant GrabFood, kamu bisa menjangkau lebih banyak pelanggan hanya lewat satu aplikasi. 
 
Tanpa perlu buka cabang di mana-mana, UMKM tetap bisa ekspansi dan dikenal luas!

Tak perlu ribet, cara daftar GrabFood juga cepat dan simpel. Yuk, intip langkah-langkah dan keuntungannya berikut ini, seperti dirangkum dari laman Grab.

Cara daftar jadi merchant GrabFood

Berikut langkah mudah untuk mendaftarkan bisnismu ke GrabFood melalui aplikasi GrabMerchant:
  1. Unduh aplikasi GrabMerchant
  2. Siapkan dokumen penting
  3. Lengkapi data dan tanda tangan digital
  4. Tunggu proses verifikasi 
  5. Pendaftaran berhasil
Baca juga: Modal Kecil Untung Maksimal! Begini Cara Buka Usaha Sayuran Packing yang Lagi Ngetren

Apa untungnya jadi merchant GrabFood?

Gabung jadi merchant Grab bukan cuma soal jualan lewat aplikasi. Ada banyak keuntungan lain yang bisa bikin bisnismu berkembang lebih cepat:
 
- Akses ke jutaan konsumen
Produkmu bisa dilihat oleh jutaan pengguna Grab di seluruh Indonesia. Tanpa biaya sewa toko tambahan, usaha kecil bisa menjangkau pelanggan baru setiap hari.
 
- Teknologi canggih di ujung jari
Aplikasi GrabMerchant dilengkapi fitur-fitur pintar yang membantu kamu memantau pesanan, mengelola menu, dan melihat performa penjualan secara real-time.
 
- Pendampingan dan pelatihan UMKM
Grab juga menyediakan pelatihan rutin untuk mengembangkan skill bisnis, pemasaran digital, hingga pengelolaan keuangan. Jadi, kamu nggak jalan sendirian!
 
- Pengantaran aman dan terpercaya
Tak perlu repot cari kurir. Pesanan akan langsung diantar oleh mitra pengemudi Grab yang telah dilatih dan siap menjaga keamanan makanan.
 
Baca juga: Masuk Musim Haji, Ini Tips & Ide Bisnis Oleh-Oleh yang Laris Manis Setiap Tahun

Bonus-bonus menarik buat merchant Grab

Grab juga punya berbagai program dukungan keuangan dan promosi buat kamu yang terdaftar sebagai merchant, seperti:
 
- Pencairan dana harian 2x lewat Superbank
- Pinjaman modal melalui GrabModal Mantul
- Program promosi eksklusif untuk merchant aktif
- Referral merchant dengan komisi menarik
- Account Manager pribadi untuk merchant berprestasi
 
Menjadi merchant Grab bukan sekadar daftar jualan online, tapi juga peluang untuk mengembangkan usahamu secara profesional. Dari UMKM rumahan hingga bisnis kuliner skala besar, semua bisa tumbuh bareng Grab.
 
Yuk, manfaatkan teknologi buat dorong omzet dan buka peluang baru. Daftar sekarang, dan buktikan sendiri dampaknya!
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(ANN)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan