Ilustrasi. (FOTO: AFP)
Ilustrasi. (FOTO: AFP)

Inalum Bayar Saham Bertahap

27 September 2018 11:55
Jakarta: PT Indonesia Asahan Alumunium (Inalum) menyatakan seluruh tahapan divestasi 51 persen saham PT Freeport Indonesia (PT FI) telah rampung pada pekan ini. Dengan demikian, mulai bulan depan status Inalum menjadi pemegang saham mayoritas PT FI, dan terkait dengan pembayaran saham dilakukan bertahap berdasarkan kesepakatan bersama.
 
"Seluruh tahapannya sudah selesai (pekan ini)," kata Head of Corporate Communication PT Inalum Rendi Achmad Witular saat dihubungi, Rabu, 26 September 2018.
 
Menurut dia, tahapan divestasi berjalan lancar dan sesuai target. Sedikitnya ada lima tahapan yang harus dilalui pada perjanjian jual-beli saham Freeport.

Juru bicara PT FI Riza Pratama mengaku belum mengetahui informasi soal tuntasnya proses divestasi sebab induk PT FI, Freeport McMoran, yang langsung turun tangan pada perjanjian jual-beli saham dengan Inalum. "Kami belum bisa konfirmasi karena proses divestasi dilakukan perusahaan induk kami, FCX (Freeport-McMoran Inc)," singkatnya.
 
Sementara itu, Deputi Bidang Usaha Pertambangan, Industri Strategis, dan Media Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Fajar Harry Sampurno menegaskan pekan ini tahapan divestasi rampung. "Iya, perjanjiannya semua diselesaikan hari ini (kemarin). Transaksi? Bayar kan bisa nanti-nanti. Pokoknya akan diselesaikan," ujarnya.
 
Menurut dia, pekan ini merupakan pekan penyelesaian semua tahapan divestasi 51 persen saham PT FI oleh PT Inalum. Dengan demikian, bulan depan perusahaan tambang pelat merah itu sudah berstatus pemegang saham mayoritas perusahaan tambang terbesar di Indonesia.
 
Sebelumnya, saat berkunjung ke Timika, Papua, pekan lalu, Dubes AS untuk Indonesia Joseph R Donovan Jr mendukung kebijakan Presiden Joko Widodo terkait divestasi saham PT FI sebesar 51 persen.
 
Menurut dia, apa yang dikehendaki Presiden Jokowi mengenai divestasi perusahaan AS merupakan solusi yang saling menguntungkan semua pihak, termasuk pemilik saham Freeport.
 
Pada Juli 2018, PT Inalum, Freeport McMoran Inc, dan Rio Tinto menandatangani pokok-pokok perjanjian (HoA) terkait dengan penjualan saham Freeport dan hak partisipasi Rio Tinto di PT Freeport Indonesia ke Inalum. Kepemilikan Inalum di PT FI setelah penjualan saham dan hak tersebut menjadi sebesar 51 persen dari semula 9,36 persen. (Media Indonesia)
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(AHL)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan