Menteri ESDM Sudirman Said. (ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari)
Menteri ESDM Sudirman Said. (ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari)

Usulan Penambahan Subsidi Listrik akan Masuk APBN-P

Annisa ayu artanti • 12 April 2016 08:59
medcom.id, Jakarta: Pemerintah dalam hal ini Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mengusulkan akan menambah subsidi listrik pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Perubahan (APBN-P).
 
Menteri ESDM Sudirman Said mengatakan penambahan subsidi listrik tersebut karena selama Januari hingga Mei 2016 subsidi dinikmati oleh pelanggan 900 Va yang notabene sebagian besar pelanggan 900 VA seharusnya sudah tidak disubsidi lagi.
 
"Kalau melihat yang sudah terjadi April mungkin akan ada kenaikan subsidi karena terlanjur sekian bulan mereka (pelanggan 900 VA) menikmati subsidi," kata Sudirman Said, di Kantor Kementerian ESDM, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Senin, 11 April.

Rencananya, tutur Sudirman, potensi penambahan subsidi listrik ini akan dibahas di APBN-P setelah keputusan penerapan subsidi listrik tersebut oleh Presiden.
 
"Hitung-hitungannya berapa ya. Namanya budget kan rencana tapi hitung-hitungannya berapa tergantung keputusan," ucap dia.
 
Sekadar informasi, penghapusan subsidi listrik untuk pelanggan mampu seharusnya dilakukan sejak Januari 2016 lalu. Presiden memberikan waktu enam bulan untuk PLN dan TNP2K melakukan verifikasi dan penyisiran ulang pelanggan mampu dan miskin untuk golongan 900 VA. Dari penyisiran tersebut terdapat 18,1 juta pelanggan masuk dalam kategori mampu yang menikmati subsidi tersebut.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(AHL)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan