Suasana gedung bertingkat saat sebelum memadamkan listrik dalam Earth Hour 2014 -- FOTO: MI/ANGGA YUNIAR
Suasana gedung bertingkat saat sebelum memadamkan listrik dalam Earth Hour 2014 -- FOTO: MI/ANGGA YUNIAR

Earth Hour, Beban Listrik Ditaksir Berkurang 2,5-3%

Gabriela Jessica Restiana Sihite • 28 Maret 2015 16:09
medcom.id, Jakarta: PT Perusahaan Listrik Negara (persero) memperkirakan beban listrik dari pelaksanaan kampanye global Earth Hour nanti malam akan berkurang sekitar 2,5-3 persen.
 
Beban tersebut berkurang dari total beban listrik di wilayah Jawa, Madura, Bali (Jamali) pada akhir pekan, yakni 19.500 megawatt (mw). Artinya, potensi pengurangan beban listrik bisa mencapai 487-585 mw.
 
Manajer Senior Komunikasi Korporat PLN, Bambang Dwiyanto, mengatakan potensi pengurangan beban listrik memang tergantung dari partisipasi masyarakat.

Pada kampanye global Earth Hour tahun lalu, pada 29 Maret 2014, beban listrik yang berkurang untuk wilayah Jamali mencapai 509 mw dari beban pada hari yang sama seminggu sebelumnya, yaitu pada 22 Maret 2014 yang sebesar 19.869 mw. Ini berarti, pengurangan beban listrik tahun lalu di wilayah Jamali mencapai 2,5 persen dari total beban listrik.
 
"Sangat tergantung partisipasi masyarakat memang. Kami tidak boleh memaksakan dengan memadamkan listrik. Itu enggak boleh," kata Bambang, melalui pesan singkatnya kepada Media Indonesia, Sabtu (28/3/2015).
 
BUMN listrik itu akan memadamkan lampu di kantornya di seluruh Indonesia selama satu jam dari pukul 20.30 sampai 21.30 waktu setempat, kecuali lampu yang benar-benar diperlukan yang berkaitan dengan keamanan dan operasi instalasi PLN.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(AHL)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan