Illustrasi. Dok : AFP.
Illustrasi. Dok : AFP.

Tiga Smelter Beroperasi Tahun Ini

Suci Sedyautami • 08 Juli 2019 19:24
Jakarta: Direktorat Jenderal Mineral dan Batu Bara (Ditjen Minerba) Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menyatakan ada tiga fasilitas pemurnian dan pengolahan (smelter) yang bakal  beroperasi tahun ini.
 
Direktur Pengusahaan Pembinaan Mineral Ditjen Minerba Yunus Saefulhak menyebutkan semelter pertama yakni milik PT Aneka Tambang (Persero) Tbk atau Antam di Tanjung Buli, Halmahera Timur, Maluku Utara. Namun, smelter ini mengalami kemunduran operasional dari seharusnya Juli menjadi Agustus.
 
"Akan beroperasi mundur karena source powernya mundur jadi Agustus. Ini smelter ferronikel dengan kapasitas satu juta ton," kata Yunus di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Senin, 8 Juli 2019.

Kedua smelter milik PT Wanatiara Persada di Pulau Obi, Halmahera Selatan, Maluku Utara. Yunus mengatakan smelter ini memiliki kapasitas dua juta ton untuk ferronikel.
 
"Langsung beroperasi dua juta ton tahun ini, commercial operation date (CO/beroprasi) di Agustus," tutur dia.
 
Ketiga yakni smelter milik PT Bintang Smelter Indonesia di Konawe Selatan, Sulawesi Tenggara. Yunus bilang kapasitas smelter ini sebesar 900 ribu ton per tahun dengan produk yang diolah berupa nickel pig iron (NPI). 
 
"Smelter ini sudah beroperasi di awal tahun ini," jelas dia.
 
Kebijakan pembangunan smelter mulai digaungkan pemerintah sejak 2009 saat UU Minerba dikeluarkan. Para pengusaha tambang diwajibkan membangun smelter untuk mengolah dan memberikan nilai tambah di industri tambang.

 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(SAW)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan