Illustrasi. MI/RAMDANI.
Illustrasi. MI/RAMDANI.

Dana Asing Meningkat di Tahun Politik

Nia Deviyana • 22 April 2019 21:11
Jakarta: Bank Indonesia (BI) mencatat dana asing yang masuk ke Indonesia (inflow) pada April 2019 mencapai Rp91,04 triliun. Dana tersebut berasal dari aliran modal yang masuk ke pasar Surat Berharga Negara (SBN) sebesar Rp75,08 triliun dan pasar modal Rp15,96 triliun.
 
Ekonom Samuel Aset Manajemen Lana Soelistianingsih menjelaskan naiknya jumlah dana asing yang masuk ke Tanah Air memang hampir selalu terjadi di tahun pemilu. 
 
"Kalau kita cermati, setiap tahun politik baik zaman Soesilo Bambang Yudhoyono (SBY) maupun Megawati, dana asing yang masuk selalu positif. Ada capital inflow, selalu itu," jelas Lana saat dihubungi Medcom.id, Senin, 22 April 2019. 

Namun, kondisi seringkali berbalik setahun setelah presiden baru memimpin. 
 
"2004 (setahun pemerintahan SBY) turun. Pada 2015 (setahun pemerintahan Jokowi) juga turun. Tapi ini tidak selalu berkaitan dengan kebijakan pemimpin, memang polanya seperti itu," tukasnya.
 
Sebelumnya, Deputi Gubernur Senior BI Mirza Adityaswara mengatakan dana asing yang masuk menunjukkan bahwa persepsi investor terhadap Indonesia semakin positif. 
 
"Jadi persepsi investor terhadap Indonesia masih tetap positif. Kalau pasar SBN sudah more than double dari Rp34 triliun menjadi Rp75 triliun. Kalau saham waktu tahun lalu outflow Rp24,9 triliun (year to date/ytd)," ujar Mirza di kompleks perkantoran BI, Jalan MH Thamrin, Jakarta, Jumat, 12 April 2019.
 
Menurutnya kepercayaan investor juga didukung oleh angka makro inflasi yang terkendali. Dari sisi budget anggaran, defisit APBN 2019 terkendali dengan target 1,8 persen.
 
"Jadi itu defisit yang sangat prudent dan ketiga tren dari CAD kuartal I juga membaik," tambahnya.
 
Mirza menambahkan neraca perdagangan Indonesia pada Maret juga diproyeksikan surplus. Prediksi itu melanjutkan tren positif pada Februari lalu. Di mana surplus NPI Februari sebesar USD330 juta atau menjadi yang pertama kali sejak lima bulan terakhir.
 
"Saya rasa sesuai tren dari CAD yang membaik," ungkap Mirza.

 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(SAW)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan