"Ada dua emiten yang menerbitkan obligasi di kuartal I-2016. Nilai emisi Rp500 miliar-Rp1 triliun per emiten," ucap Direktur Utama TRIM Stephanus Turangan, saat ditemui di Gedung Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Senin (9/2/2016).
Kedua emiten ini, tutur Stephanus, datang dari dua sektor yaitu sektor perusahaan pembiayaan dan properti. Dua emiten ini, tambah dia, karena perseroan ingin mendapatkan raihan dana segar dari pasar modal.
Menurut Stephanus, nantinya akan ada satu atau dua emiten lagi yang akan menerbitkan obligasi. Namunpenerbitan tersebut diperkirakan tidak bakal terjadi di semester satu atau dua tahun ini.
"Ada sih, tapi saya tidak yakin masuk semester satu ini atau semester depan. Ada satu atau dua lagi," ungkap Stephanus.
Melihat adanya emiten yang ingin menerbitkan obligasi di kuartal satu tahun ini, obligasi masih dalam porsi yang baik di mata investor namun porsinya akan berkurang lebih sedikit.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News