Angka tersebut termasuk di dalamnya perolehan kontrak baru sampai dengan Juni 2014 sebesar Rp8,34 trillun.
"PTPP menargetkan pada tahun ini akan memperoleh total order book sebesar Rp46,12 triliun atau naik 30% terhadap target tahun lalu sebesar Rp35,45 triliun," ujar Direktur Utama PTPP, Bambang Triwibowo, dalam laporannya di keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Kamis (24/7/2014).
Menurutnya, total order book tersebut terdiri dari target kontrak baru pada tahun ini sebesar Rp24 triliun dan carry over sebesar Rp21,93 triliun.
Beberapa proyek yang diperoleh perseroan, antara lain Sawangan Apartemen di Depok sebesar Rp605 miliar, Landmark di Bandung sebesar Rp600 miliar, serta Lexington Apartement di Jakarta sebesar Rp442 miliar.
Kemudian Wang Residence Citicon di Jakarta Rp400 miliar, Dam Pidekso sebesar Rp361 miliar, Hotel Dompu Mangadoro di NTT Rp318 miliar, Tunjungan Plaza di Surabaya sebesar Rp248 miliar, Gateways Apartement sebesar Rp223 miliar, dan Pinacle Residence di Semarang sebesar Rp200 miliar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id