Superblok yang dikenal dengan sebutan Jember Icon memang menjadi ikon terbesar dan sekaligus merupakan lifestyle ikon terbaru di pusat kota Jember. Jember Icon menyediakan berbagai fasilitas modern bertaraf internasional seperti layanan kesehatan, fasilitas pendidikan sekolah, pusat perbelanjaan dan gaya hidup serta fasilitas hotel berbintang.
Jember Icon juga membangun jaringan hotel nasional terbesar, Hotel Aryaduta, yang telah mencapai tahapan pembangunan akhir dengan dilakukannya penutupan atap (topping-off).
Pendiri Lippo Group Mochtar Riady diketahui memiliki ikatan historis yang kuat dengan kota Jember. Dalam usia ke-89 tahun, Mochtar ingin mempersembahkan salah satu investasi terbaiknya yaitu Rumah Sakit Siloam Jember sebagai fasilitas layanan kesehatan bertaraf internasional.
"Saya senang bisa ikut membangun kota Jember, tempat kelahiran istri dan tiga dari enam anak Saya. Jember adalah kota di mana saya memulai perjuangan, Saya berusaha membangun department store 'Nusantara' 65 tahun yang lalu," ujar Mochtar, dalam keterangan persnya, Selasa, 1 Mei 2018.
Dia mengungkapkan luas bangunan hingga 119.161 meter persegi, kedua ikon terbesar kota Jember saat ini menyerap tenaga kerja lokal sejumlah 1.421 orang dan akan terus bertambah.
Lippo Plaza Jember sejak 2017 telah mendatangkan 3,6 juta orang, dan ditargetkan dapat menggaet enam juta pengunjung per tahun. Total transaksi di pusat perbelanjaan ini mencapai Rp400 miliar per tahun sehingga mampu menjadi penggerak roda perekonomian daerah.
"Diperkirakan kontribusi pajak kepada Pemda setempat mencapai Rp40 miliar hingga Rp50 miliar," pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News