Mengutip laporan keuangan perseroan di keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Kamis (30/7/2015), laba yang tumbuh mendapatkan sentimen positif dari penjualan yang naik menjadi Rp1,04 triliun di semester I-2015, dari posisi penjualan di periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp914,65 miliar.
Posisi beban pokok penjualan perseroan turun tipis menjadi Rp490,4 miliar di semester I-2015, dari posisi beban pokok penjualan di periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp491,64 miliar.
Laba bruto naik menjadi Rp548,63 miliar, dari laba bruto di periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp423 miliar di semester I-2015.
Posisi laba usaha naik menjadi Rp198,85 miliar di akhir Juni 2015, dari laba usaha di periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp140,40 miliar. Sedangkan posisi laba sebelum pajak naik menjadi Rp164,52 miliar di Juni 2015, dari posisi laba sebelum pajak sebesar Rp133,98 miliar di akhir Juni 2014.
Adapun total aset per akhir Juni 2015 mencapai Rp2,45 triliun, atau mengalami kenaikan dari total aset per Desember 2014 yang mencapai Rp2,14 triliun.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News