Jakarta: Menteri BUMN Erick Thohir merombak susunan direksi dan komisaris PT PAL Indonesia (Persero) serta melakukan perubahan nomenklatur jabatan direksi. Keputusan tersebut tertuang dalam Surat Keputusan Menteri BUMN Nomor: SK-196/MBU/06/2021 per 15 Juni 2021.
Dalam Surat keputusan tersebut, Erick memberhentikan dengan hormat Direktur Pemeliharaan dan Perbaikan Kuntjoro Pinardi dan Direktur Keuangan Irianto.
Dalam kesempatan yang sama, Kementerian BUMN juga mengukuhkan pemberhentian dengan hormat untuk (Alm) Etty Soewardani.
Kementerian BUMN juga memutuskan untuk mengubah nomenklatur jabatan Direktur Keuangan menjadi Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko yang kini dijabat oleh Oggy Achmad Kosasih.
Sementara itu, Direktur Pemeliharaan dan Perbaikan menjadi Direktur Pemasaran yang kini dijabat oleh Wilgo Zainar. Kemudian dilakukan pengangkatan kepada Cut Meutia Adrina sebagai Komisaris Independen dan Wing Antariksa sebagai Direktur SDM dan Umum.
"Sekali lagi kami mengucapkan Terimakasih kepada Bapak Kuntjoro Pinardi dan Bapak Irianto yang telah mendedikasikan waktu, tenaga, dan pikirannya untuk PT PAL Indonesia (Persero)," ujar Asisten Deputi Bidang Industri Manufaktur Kementerian BUMN Liliek Mayasari dalam keterangan tertulis, Selasa, 15 Juni 2021.
Berikut susunan dewan direksi PT PAL Indonesia (Persero) per 15 Juni 2021 adalah sebagai berikut:
Dewan Komisaris
Plt. Komisaris Utama: Didik Prasetyo.
Komisaris Independen: Didit Herdiawan.
Komisaris Independen: Harsusanto.
Komisaris Independen: Cut Meutia Adrina.
Dewan Direksi
Direktur Utama: Kaharuddin Djenod Daeng Manyambeang.
Direktur Keuangan dan Manajemen Resiko: Oggy Achmad Kosasih.
Direktur SDM dan Umum: Wing Antariksa.
Direktur Pemasaran: Wilgo Zainar.
Direktur Produksi: Iqbal Fikri.
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id