?Wamentan Hadiri Panen Jagung di Pekanbaru. (Foto: Dok. Kementan)
?Wamentan Hadiri Panen Jagung di Pekanbaru. (Foto: Dok. Kementan)

Wamentan Hadiri Panen Jagung di Pekanbaru

Gervin Nathaniel Purba • 21 Juni 2021 18:56
Pekanbaru: Wakil Menteri Pertanian (Mentan) Harvick Hasnul Qolbi menghadiri panen raya jagung di desa Agrowisata, di Kota Pekanbaru, Riau, Senin, 21 Juni 2021. Kegiatan panen ini diinisiasi oleh Koperasi Jagung Hibrida Riau Tani.
 
Turut hadir Walikota Pekanbaru Firdaus dan Wakil Gubernur Riau Edy Nasution. Pada kesempatan itu, Firdaus mengatakan bahwa dalam ikhtiar Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) membutuhkan sinergi yang fondasinya ada di kabupaten/kota untuk berjalan bersama dengan pemerintah pusat. 
 
"Pertama penguatan pangan keluarga. Sebagaimana strategi Kementerian Pertanian. Maka kita punya kawasan rumah lestari, jadi semacam pekarangan rumah tangga", ujar Firdaus, dalam keterangan tertulis.

Selain itu, Pemerintah Kota Pekanbaru juga menjalin kerja sama dengan Polda untuk mengelola kampung tangguh. Pihaknya, kata Firdaus, juga menggerakkan KTNA untuk menjembatani kelompok tani kita dengan pemerintah.
 
Senada dengan Walikota, Edy Nasution mengamini tentang pentingnya sinergi pusat dan daerah dalam pemulihan ekonomi nasional. Khususnya pada bidang pangan. 
 
Dia mengatakan, sektor pertanian sangat penting di masa pandemi dalam rangka menyelamatkan masyarakat dari krisis pangan dan krisis ekonomi, serta menyejahterakan petani.
 
Wakil Menteri Pertanian Harvick Hasnul Qolbi mengapresiasi upaya serius pemerintah provinsi Riau maupun Kota Pekanbaru untuk terus menggenjot sektor pertanian. 
 
"Hari ini bertepatan dengan milad Presiden Jokowi, saya berkunjung ke Pekanbaru ini. Pak Jokowi selalu menitipkan tugas soal ketahanan pangan. Alhamdulillah, sebagai kado ulang tahun, Indonesia ditunjuk sebagai Dewan Pangan Dunia", kata Harvick. 

 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(ROS)


BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan