"Apa yang dilakukan Kementerian Perdagangan (Kemendag) terkait pembukaan mal dengan penerapan SOP PeduliLindungi sangat hati-hati. Dibukanya bertahap. Paling ketat lagi harus menggunakan QR code PeduliLindungi," kata Dewan Penasehat Hippindo Handaka Santosa dalam keterangan resminya, Selasa, 5 Oktober 2021.
Handaka mengatakan, seluruh pusat perbelanjaan saat ini sudah dibuka, meski bertahap. Pembukaan mal diawali di empat wilayah seperti Jakarta, Bandung, Semarang, dan Surabaya. Kemudian menyusul kota-kota lainnya di seluruh wilayah Indonesia.
Diakuinya, mimpi buruk pengusaha ritel adalah ketika pusat perbelanjaan ditutup. Sebab pemasukannya tidak ada, sedangkan pengeluarannya tetap jalan seperti menggaji pegawai, membayar iuran BPJS, dan lain sebagainya.
"Artinya, pembukaan mal ini sudah tepat bagi semua pihak. Istilahnya ritel is detail. Karena multiplier efeknya sangat kompleks. Contohnya, ketika masyarakat beli baju atau celana, si penjual tentu akan order lagi ke pemasok. Kemudian si pemasok membeli kain, benang, dan seluruh keperluan lainnya. Jadi ini menggerakkan ekonomi secara keseluruhan," ungkap dia.
Sebulan lebih mal dibuka, Handaka bersyukur karena pemerintah, utamanya Mendag, memperhatikan nasib dunia usaha. Meski pembukaan mal sangat hati-hati, kegiatan ekonomi sudah bisa berjalan. Sehingga kegiatan usaha, khususnya di sektor ritel dan turunannya kembali bergairah.
"Jadi ini tepat sekali. Saya enggak bisa ngomong apa-apa, terlalu besar ya, tapi memang kenyataannya gitu. Kalau enggak ada penjualan, pertama, tidak ada uang masuk. Kedua, bayar gaji, bayar BPJS, uangnya minus. Pinjam bank, bank gimana? Sulit juga kan," tutur Handaka.
Sebelumnya, Mendag Lutfi melakukan uji coba pembukaan 138 mal di Jakarta, Bandung, Semarang, dan Surabaya. Selama masa uji coba, pusat perbelanjaan dan mal hanya diizinkan beroperasi pada pukul 10.00 hingga 20.00 dengan kapasitas pengunjung maksimal 25 persen.
Seluruh pengunjung termasuk pegawai, harus sudah divaksin dan dapat dibuktikan dengan sertifikat vaksin dalam aplikasi PeduliLindungi, serta harus dengan keadaan sehat dan memakai masker.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id