medcom.id, Bandung: Dejan Antonic telah resmi meninggalkan Persib Bandung. Keputusan tersebut diambil pelatih asal Serbia tersebut usai Maung Bandung kalah dengan skor telak 1-4 dari Bhayangkara Surabaya United pada pekan keenam Torabika Soccer Championship (TSC-A) 2016, Sabtu 11 Juni.
Langkah Dejan ini diikuti oleh asisten pelatih Persib, Darko Vergec. Kabar tersebut dikonfirmasi oleh manajer Persib Umuh Muchtar, Minggu 12 Juni.
"Darko juga sama mengundurkan diri. Jadi dua-duanya juga hengkang," ujar Umuh saat tiba di Bandara Husein Sastranegara Bandung, Minggu (12/6/2016).
Dengan kepergian Dejan dan Darko, bangku kepelatihan Persib akan diisi oleh asisten pelatih Heri Setiawan. Ia untuk sementara akan menangani Persib sampai ditunjuknya pelatih baru. Heri akan menangani tugas pertamanya saat menghadapi Mitra Kukar pada 18 Juni.
Kepergian Dejan juga memicu spekulasi masa depan sejumlah pemain Persib. Kabarnya, beberapa pemain yang direkrutnya saat melatih Persib akan didepak, terutama bagi yang kurang berkontribusi bagus. Akan tetapi, Umuh ternyata tidak mempermasalahkan hal tersebut.
"Itu tidak masalah. Kalau pemainnya jangan dipermasalahkan dulu karena bukan satu paket," ucap Umuh.
"Siapa tahu besok atau lusa Belencoso bisa jadi berubah bagus, kalau tim kan enggak ada masalah," tutupnya.
Sebanyak sembilan pemain telah dibawa Dejan ke tubuh Persib semenjak menjadi kepala pelatih pada Februari silam. Di antaranya Hermawan, Yanto Basna, Purwaka Yudi, Robertino Pugliara, Rachmad Hidayat, David Laly, Kim Jeffrey Kurniawan, Samsul Arif, dan Juan Carlos Rodriguez Belencoso. Nama terakhir menjadi pemain yang paling disoroti karena hingga laga keenam belum mampu mencetak gol.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
(PAT)
